Korea Selatan Catatkan Kasus Baru Positif Covid-19 Sebanyak 1.078 Orang dalam Kurun Waktu 24 Jam

- 16 Desember 2020, 14:20 WIB
Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /pixabay.com

Alih-alih mengadopsi skema jarak sosial Level 3, otoritas kesehatan justru lebih berfokus untuk mengamankan lebih banyak tempat tidur rumah sakit sambil menemukan 'penyebar tersembunyi' atau orang yang tanpa gejala.

Korsel juga berhati-hati dalam pengetatan sosial Level 3, karena langkah tersebut dinilai akan menyebabkan kerusakan ekonomi bagi pemilik toko dan wiraswasta.

Otoritas kesehatan setempat mengakui bahwa jarak sosial saat ini gagal meratakan kurva virus Covid-19, dan mengisyaratkan untuk tidak ragu dalam mengambil keputusan ke Level 3 bila diperlukan.

Diketahui bahwa pengambilan skema Level 3 dapat diadopsi ketika kasus yang ditularkan secara lokal melonjak ke antara 800 dan 1.000.

Baca Juga: Pemerintah Tegur Pihak RS yang Buka Pre-Order Vaksin Covid-19, Simak Prioritas Vaksinasi Berikut Ini

Dari kasus yang ditularkan secara lokal pada 16 Desember 2020 ini, ibu kota Seoul menyumbang 373 kasus, dan Provinsi Gyeonggi mencatat 320 kasus. Sedangkan Incheon, memiliki 64 kasus baru.

Ketiga wilayah tersebut mencakup sekitar setengah dari populasi negara. Di luar Seoul, kota pelabuhan Busan melaporkan 41 kasus tambahan dan Provinsi Jeolla Utara menambahkan 75.

Sementara Kota Daegu menambahkan 27 infeksi, dan Dajeon mencatat 15 kasus baru. Lalu untuk Provinsi Chungcheong Selatan dan Utara masing-masing memiliki 35 dan 22 kasus tambahan.

Sedangkan kasus yang berasal dari luar negeri mencapai 24, di antaranya Amerika Serikat 7 kasus, diikuti Indonesia 6 kasus. Ada pula kasus yang diimpor dari negara lain, termasuk Uzbekistan, Rusia, Jepang dan Kanada.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra Hari Ini Rabu 16 Desember 2020, Fokuslah Pada Rencana Pernikahan

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini