Mohon Maaf, Ada Kabar Kurang Baik Bagi Penyitas Covid-19, Hasil Penelitian Besar di AS

- 10 Februari 2022, 15:04 WIB
Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /Pixabay/geralt

JENDELA CIANJUR - Ada kabar yang kurang menyenangkan bagi para penyitas Covid-19.

Hal itu berdasarkan hasil penelitian terbaru tentang Covid-19 yang dirangkum oleh Reuters.

Namun, beberapa penelitian tersebut masih yang memerlukan studi lebih lanjut untuk menguatkan temuan dan ada juga yang belum disertifikasi oleh peer review.

Baca Juga: Jadwal Sholat Subuh, Zuhur, Ashar, Maghrib, Isya di Jakarta, Bandung, Cianjur, Kamis 10 Februari 2022

Dilansir Jendela Cianjur dari Reuters, sebuah penelitian terbaru menyebutkan, risiko masalah jantung baru jauh lebih tinggi setelah pemulihan Covid-19.

Sebuah penelitian besar menemukan, lama setelah pemulihan dari Covid-19, orang menghadapi risiko yang jauh lebih tinggi untuk masalah jantung baru.

Para peneliti di Departemen Urusan Veteran Amerika Serikat (AS) membandingkan tingkat masalah kardiovaskular baru.

Baca Juga: Jungkook BTS Trending Setelah Bagikan Its Take Two Fiji Blue, Ini Respon Penyanyi Asli

Responden adalah 153.760 orang yang terinfeksi virus Corona sebelum vaksin tersedia, 5,6 juta orang yang tidak tertular virus, dan 5,9 juta orang lainnya yang datanya dikumpulkan sebelum pandemi.

Halaman:

Editor: AR Rachmawati

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x