Rapid Test Disebar ke 54 Titik Ramai Wisatawan Jawa Barat Sesuai Arahan Ridwan Kamil

- 29 Oktober 2020, 18:23 WIB
Rapid test massal terhadap wisatawan dari luar kota yang dilakukan Pemkab Bandung di Dome Bale Rame Soreang, Rabu 28 Oktober 2020.
Rapid test massal terhadap wisatawan dari luar kota yang dilakukan Pemkab Bandung di Dome Bale Rame Soreang, Rabu 28 Oktober 2020. /BUDI SATRIA/PRFM.

PR CIANJUR - Alat pengetesan secara acak disiapkan pemerintah Provinsi Jawa Barat sesuai dengan instruksi Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Seiring dengan prediksi peningkatan kunjungan hingga akhir pekan, pemeriksaan tersebut dilakukan secara masif pada Kamis 29 Oktober 2020.

Meski demikian, di beberapa daerah, seperti Kabupaten Bandung sudah memulai rapid test.

Baca Juga: Inggris Kirim Kapal Perang ke Laut Mediterania Ikuti Prancis untuk Tantang Turki

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Jawa Barat Dedi Taufik mengatakan, Pemerintah Provinsi Jawa Barat menyiapkan 26.700 alat rapid test antibodi untuk wisatawan yang datang ke Jabar.

Ada 54 titik untuk pemeriksaan rapid test bagi wisatawan secara acak. Petugas di lapangan tak hanya dibekali oleh rapid test, tetapi juga 14.400 VTM dan 1.935 hazmat bagi petugas pemeriksa.

“Rapid tes screening awal untuk nanti ditindaklanjuti swab tes. ini dilakukan secara acak. Ini penting sebagai bagiana dari screening agar tidak ada peningkatan kasus Covid-19 setelah libur panjang. Ini pun agar wisatawan bisa merasa aman dan tenang,” kata dia, Kamis, 29 Oktober 2020.

Baca Juga: Usai Bencana Topan Molave Mengepung Vietnam, 16 Jasad Ditarik dari Lumpur

Menurut Dedi, berbagai upaya itu tidak terlepas dari instruksi Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang tidak ingin ada peningkatan kasus saat libur panjang idul fitri lalu.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x