Demo Mahasiswa di Cianjur Masih Berlangsung, Dinas Perhubungan : Warga Jangan Terlibat!

- 11 April 2022, 13:53 WIB
Ilustrasi demonstrasi mahasiswa.
Ilustrasi demonstrasi mahasiswa. /Antara/Hafidz Mubarak A/

JENDELA CIANJUR - Aksi demo mahasiswa Cianjur 11 April 2022 dimulai dari kampus Universitas Suryakancana (Unsur) menuju gedung DPRD Kab. Cianjur.

Beberapa ruas jalan terlewati oleh segerombolan mahasiswa yang sedang melakukan aksi demo.

Dinas Perhubungan Kota Cianjur mengaku terus memantau perkembangan sejumlah ruas jalan di Kota Cianjur.

Baca Juga: Sindir Demo Mahasiswa Besok, Sekjen PDI Perjuang Hasto Kristiyanto : Jangan Sampai Kaya Ayu Ting-Ting!

Jalanan macet, hingga ruas jalan menuju jalan KH. Abdullah Bin Nuh dialihkan untuk menghindari kemacetan hingga aksi demo berakhir.

Belum bisa dipastikan kapan aksi demi yang digelar mahasiswa di depan gedung DPRD berakhir.

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan di sekitar gedung DPRD, jalur sebelah kiri ruas jalan menuju gedung DPRD ditutup untuk sementara.

Baca Juga: Dituding Jadi Mentor Aksi Demo Mahasiswa Hari ini, Mantan Ketua MK, Hamdan Zoelva Meradang!

Dinas Perhubungan Kota Cianjur menghimbau warga agar tetap berhati-hati.

Halaman:

Editor: AR Rachmawati


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x