Jokowi Tegaskan Bahwa Keselamatan Jadi Perhatian Utama Vaksinasi Covid-19

- 26 Oktober 2020, 17:39 WIB
Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi).
Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi). /ANTARA/Hafidz Mubarak A/

PR CIANJUR - Pemerintah selalu berupaya bergerak cepat untuk melakukan penanganan pandemi Covid-19.

Meski demikian, pemerintah juga memperhatikan aspek keselamatan, utamanya terkait dengan rencana vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat luas.

Presiden menegaskan bahwa aspek keamanan dan keefektifan vaksin harus benar-benar dipastikan.

Baca Juga: Suami Nita Thalia Akui Lebih Suka Istrinya yang Dulu, Sebelum Jalani Operasi Plastik

"Keamanan itu artinya betul-betul sudah melalui tahapan-tahapan uji klinis yang benar.

Karena kalau tidak, ada satu saja yang bermasalah, nanti bisa akan menjadi ketidakpercayaan masyarakat terhadap upaya vaksinasi ini," ujar Jokowi saat memimpin rapat terbatas mengenai rencana pengadaan dan pelaksanaan vaksinasi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin 26 Oktober 2020.

Ia meminta jajarannya agar persoalan yang menjadi salah satu perhatian utama baik masyarakat maupun pakar dan peneliti tersebut dipastikan keamanannya melalui kaidah-kaidah ilmu pengetahuan, data sains, dan standar-standar kesehatan.

Ia mengakui bahwa di tengah situasi pandemi saat ini, negara manapun pasti menginginkan adanya kecepatan untuk menuntaskan penanganan pandemi, termasuk memberikan vaksinasi kepada warganya.

Baca Juga: Tiongkok akan Hadapi Intimidasi AS di Laut China Selatan, Peringatan dari Presiden Xi Jinping

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x