Survei Lembaga Indometer: PDI Perjuangan Turun, Demokrat Naik Elektabilitasnya

- 19 Februari 2021, 07:45 WIB
Ilustrasi survei.
Ilustrasi survei. /Pixabay/mohamed_hassan/

PR CIANJUR – Lembaga Survei Indometer merilis hasil survei sosial politik terbarunya. Ada yang mengejutkan tentunya.

Elektabilitas atau tingkat keterpilihan politik daripada Partai Demokrat naik drastis dan berhasil duduk di nomor empat setelah partai pemerintah mulai dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan), Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), dan Partai Golongan Karya (Golkar).

Survei yang dilakukan lembaga Indometer ini dilaksanakan dari tanggal 1-10 Februari 2021 via sambungan telepon. Responden yang menjadi subjek penelitian ini berjumlah 1.200 responden dengan tingkat margin of error berkisar di angka 2,98 persen dengan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.

Baca Juga: Polisi Salah Gunakan Narkoba, Mabes Polri Nyatakan Hukuman Mati Bisa Dijatuhkan

"Elektabilitas Partai Demokrat melonjak, sementara PDI Perjuangan turun, dan dua parpol papan tengah PKS dan PSI konsisten naik," kata Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indometer, Leonard SB di Jakarta. Kamis, 18 Februari 2021.

Menariknya, ada anomali yang terjadi. Meski PDI Perjuangan masih berada di atas Partai Demokrat, namun elektabilitasnya turun, berbanding terbalik dengan Partai SBY tersebut yang meskipun berada di bawah PDI erjuangan mengalami kenaikan elektabilitas.

Berdasarkan temuan lembaga survei Indometer ini, PDI erjuangan turun elektabilitasnya menjadi duduk di angka 22,3 persen dibandingkan survei pada bulan Juli 2020 di mana mereka duduk di angka 26,8 persen. Bahkan, bulan Oktober 2020, elektabilitas PDI Perjuangan sempat duduk di angka 31,6 persen.

Baca Juga: Resmikan Bendungan Tapin di Kalsel, Jokowi: Perannya Sangat Penting dalam Pengendalian Banjir

Sebaliknya, partai oposisi Demokrat yang sekarang dikomandoi oleh Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY, di bulan Juli 2020 mengantongi suara elektabilitas sekitar 3,9 persen, dan di bulan Oktober turun menjadi 3,2 persen. Uniknya, suaranya di survei terakhir naik hingga duduk di angka 8 persen.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x