Densus 88 Antiteror Geledah Rumah Kontrakan Terduga Teroris yang Tinggal Bersama Keluarga di Sleman

- 4 Oktober 2020, 09:59 WIB
Ilustrasi densus 88 yang mengamankan terduga teroris.
Ilustrasi densus 88 yang mengamankan terduga teroris. /Antara

PR CIANJUR - Terduga teroris ditangkap oleh tim Densus 88 Antiteror Polri di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada 3 Oktober 2020.

Selain penangkapan pria yang merupakan warga Jawa Timur tersebut tim Densus 88 Antiteror Polri juga melakukan penggeledehan rumah kontrakan sang terduga teroris yang berlokasi di Kecamatan Berbah, Kabupaten Sleman, DIY.

Berdasarkan pantauan di lapangan, di sekitar rumah kontrakan itu dijaga ketat oleh sejumlah personel polisi bersenjata.

Baca Juga: Geger Video Mobil Dinas TNI Dipakai Warga Sipil yang Mengaku TNI, Nomor Registrasinya Resmi

Sejumlah akses jalan menuju ke sana ditutup sementara dan warga dilarang untuk melintas.

Kepala Kepolisian Resor Sleman AKBP Anton Firmanto menolak memberikan keterangan atas aktivitas Densus 88 di tempat itu karena dia dan anak buahnya hanya memberikan pengamanan.

“Untuk detailnya Densus 88 yang tahu," ujar Anton seperti dikutip dari Warta Ekonomi pada artikel "Densus 88 Tangkap Seorang Terduga Teroris di Sleman" dengan partner sindikasi konten dari Viva.

Baca Juga: Harapan Marc Marquez Terhadap Adiknya, Menjadi Sehebat Dirinya di MotoGP

Menurut Ketua RW setempat, Hidron Darsono (56 tahun), sekaligus saksi saat Densus 88 menggeledah, mengatakan bahwa pria yang mengontrak rumah di sana berinisial HD, sudah lebih tiga tahun tinggal di rumah itu.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x