Dries Mertens Cetak Brace, Napoli Permalukan AS Roma di Kandang Sendiri

22 Maret 2021, 17:47 WIB
Penyerang Napoli, Dries Mertens. /Reuters via ANTARA.

PR CIANJUR - Napoli sukses meraih kemenangan saat bertandang ke markas AS Roma dalam lanjutan pertandingan Liga Italia musim 2020-2021.

Dalam pertandingan yang digelar Senin, 22 Maret 2021 dini hari WIB itu, Napoli mampu mengkandaskan perlawanan AS Roma di Stadion Olympico dengan skor akhir 2-0.

Kedua gol Napoli tersebut mampu dicetak oleh pemain berkebangsaan Belgia, yakni Dries Mertens pada menit ke-27 dan ke-34.

Baca Juga: Persib Boyong 23 Pemain ke Sleman, Rene Alberts Kolaborasikan Pemain Senior dan Junior di Piala Menpora 2021

Dikutip Pikiranrakyat-Cianjur.com dari Football 24, gol pertama Dries Mertens terjadi melalui skema tendangan bebas setelah pemain AS Roma melanggar salah satu pemain Napoli.

Turun sebagai algojo tendangan bebas, pemain berusia 33 itu tidak menyiakan-nyiakan peluang tersebut hingga berujung menjadi gol pertama untuk Napoli.

Berselang tujuh menit kemudian, Dries Mertens sukses menggandakan keunggulan Napoli dari tim ibu kota Italia tersebut.

Melalui solo run ke tengah yang dilakukan Lorenzo Insigne, Politano mengirim bola ke kaki Mertens yang tanpa ampun kembali menjebol gawang AS Roma yang dikawal Pau Lopez.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Senin 22 Maret 2021: Mama Rosa Tanya Siapa yang Sudah Dibunuh Andin

Keunggulan 2-0 Napoli atas AS Roma itu bertahan hingga wasit yang didapuk sebagai pemimpin pertandingan itu meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan tersebut.

Dengan kemenangan atas AS Roma itu, kini Napoli bisa kembali bersaing memperebutkan satu tiket ke zona Liga Champions musim 2021-2022.

Saat ini anak asuh Gennaro Gattuso ini telah mengumpulkan 53 poin dan berada di peringkat kelima hingga 28 pertandingan yang sudah dilakoni mereka.

Napoli hanya terpaut dua poin dari Juventus dan Atalanta yang masing-masing menempati peringkat ketiga dan keempat.

Baca Juga: 8 Tips Membuat Kamar Tidur Jadi Lebih Nyaman dan Terkesan Estetis

Sementara bagi Roma, hasil ini membawa mereka menduduki peringkat enam sementara Liga Italia. Berbekal 50 poin dari 28 pertandingan sudah dijalani.

Roma tertinggal dari Juventus di peringkat keempat dengan selisih lima poin, dan hanya terpaut satu strip di atas rival ibu kota, Lazio.

Sial bagi Roma, Juventus dan Lazio masing-masing memiliki satu tabungan pertandingan di tangan, dan Roma sendiri tidak memilikinya.

Menuju sepuluh pertandingan tersisa dengan masing-masing klub memperebutkan peringkat ketiga dan empat khususnya, bisa dikatakan peluang AS Roma masuk zona Liga Champions menipis bahkan sudah tertutup.

Baca Juga: Hoaks atau Fakta: Beredar Jadwal Vaksinasi Covid-19 bagi Masyarakat Umum Jawa Barat, Cek Faktanya

Serigala ibu kota tampaknya harus mawas diri dan sadar untuk siap-siap absen di komeptisi elit di benua Eropa musim depan itu.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Football 24

Tags

Terkini

Terpopuler