Ini Bukti Timnas Indonesia U-19 Unggul dalam Jumlah Produktivitas dan Selisih Gol di Grup A Piala AFF U-19

11 Juli 2022, 06:55 WIB
Timnas Indonesia U-19 unggul dalam statistik klasemen Grup A Piala AFF U-19, Tapi Tetap Tak Lolos ke semifinal karena aturan head to head. /Miju/Instagram @pssi

JENDELA CIANJUR - Timnas Indonesia menjadi tim paling produktif di Grup A Piala AFF U-19 2022. Meski begitu, Garuda Muda tak lolos ke babak semifinal.

Dari lima pertandingan yang dijalani Timnas Indonesia U-19, setidaknya tiga kali menang dan dua kali imbang dengan perolehan 11 poin.

Jumlah poin Timnas Indonesia ini sama dengan Vietnam dan Thailand, dimana kedua tim tersebut berhasil lolos ke babak semifinal, karena menjadi peringkat pertama dan kedua.

Timnas Indonesia sendiri menempati peringkat ketiga klasemen Grup A. Tidak lolosnya Timnas Indonesia ke babak semifinal karena aturan yang diterapkan pihak AFF dengan cara head to head.

Klasemen akhir Grup A Piala AFF U-19 2022.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Gagal ke Semifinal Piala AFF U-19 2022, Ternyata Karena Hal Ini

Baca Juga: Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal Piala AFF U-19, PSSI Segera Ajukan Protes Karena Merasa Dirugikan

Seperti diketahui, Timnas Indonesia berhasil imbang saat bertemu Vietnam di matchday pertama dengan skor 0-0.

Sementara di matchday kedua, Timnas Indonesia berhasil menang telah dari Brunei Darussalam dengan skor 7-0.

Di matchday ketiga, Timnas Indonesia berhasil imbang saat bertemu Thailand dengan skor 0-0.

Namun, Garuda Muda berhasil bangkit untuk menang saat melawan Filipina dengan skor 5-1.

Baca Juga: GAGAL Lolos Piala AFF U-19 2022, Timnas Indonesia U-19 Tak Pernah Kalah dan Paling Produktif

Di pertandingan pamungkas melawan Myanmar, Timnas Indonesia juga berhasil tampil gemilang dengan skor 5-1.

Dengan begitu, anak asuh Shin Tae-yong berhasil mencetak gol ke gawang lawan sebanyak 17 kali dengan kebobolan dua kali.

Sementara Vietnam, menjadi tim produktif kedua dengan mencatatkan jumla gol ke gawang lawan sebanyak 12 kali dengan kebobolan tiga kali.

Thailand sendiri hanya mencetak gol ke gawang lawan sebanyak 7 kali dan kebobolan 1 kali.

Dengan hasil itu, selisih gol Timnas Indonesia yaitu +15, Vietnam +9, sentara Thailnad +6.***

 

Editor: R Wisnu Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler