TERUNGKAP Ini Alasan Arsene Wenger Tak Pernah Berkunjung ke Markas Arsenal, Padahal Arteta Terbuka Menerimanya

17 September 2022, 14:15 WIB
TERUNGKAP Ini Alasan Arsene Wenger Tak Pernah Berkunjung ke Markas Arsenal, Padahal Arteta Terbuka Menerimanya. //Instagram @talkfootballhd

 

JENDELA CIANJUR - Sejak kepergiannya dari Emirates Stadium di tahun 2018, mantan manager Arsenal, Arsene Wenger belum pernah sama sekali berkunjung di markas Meriam London.

Arsene Wenger menghindari untuk datang ke Emirates Stadium lantaran ada klaim jika banyak orang yang menginginkan dirinya tak lagi ikut campur masalah Arsenal.

“Tidak, saya belum pernah ke sana, saya pikir setelah 22 tahun, mungkin saya tiba di ujung jalan, dan orang-orang menginginkan perubahan, saya bisa mengerti," kata Wenger mengutip dari Eurosport.

Arsenal, kata dia, selama menjadi manager Arsenal, ia selalu setia dan tak pernah berkhianat.

Baca Juga: Terkenal Tegas dan Berwibawa, Ternyata Najwa Shihab Aslinya Bucin?

Terbukti dari banyaknya tawaran dari sejumlah klub, namun ia menolak tawaran tersebut.

Akan tetapi, karirnya sebagai manager Arsenal harus berakhir lantaran pihak klub menginginkan perubahan.

“Klub telah memilih arah yang berbeda. Itu bisa saya pahami sepenuhnya, dan terkadang Anda perlu berubah sepenuhnya dan memulai yang baru," kata dia.

Baca Juga: Luis Milla Beri Hadiah Ini ke Seluruh Pemain Persib Seusai Kalahkan Barito Putera

Wenger pun enggan datang ke markas The Gunners karea ia menilai kedatanganna justru akan jadi masalah.

“Kehadiran saya di sana bisa menjadi masalah, jadi saya menjauh sepenuhnya dan memberi klub kesempatan untuk membangun kembali koneksi baru dengan manajer baru, dan itulah mengapa saya tidak pernah berbicara tentang Arsenal, tidak pernah kembali ke Arsenal karena saya tidak pernah membicarakannya," ucapnya.

Manager baru Arsenal, Mikel Arteta yang merupakan mantan anak asuh Wenger menepis klaim tersebut.

Baca Juga: Ini Segudang Manfaat Tiga Rimpang yang Biasa Disepelekan, Zaidul Akbar : Padahal Manfaatnya Luar Biasa!

Arteta justru akan sangat senang jika Wenger berkunjung dan kembali lagi ke Arsenal.

“Saya akan senang jika melihatnya kembali. Saya pikir dia telah menjelaskannya. Saya pikir dia memiliki setiap jendela, setiap pintu, di klub sepak bola ini terbuka kapan pun dia siap," ucapnya.

“Mudah-mudahan, itu akan segera terjadi karena itu akan menginspirasi, dan banyak orang akan sangat senang melihatnya kembali," katanya.

Wenger mengelola klub dari tahun 1996 hingga 2018, menjadikannya manajer terlama di Arsenal.

Baca Juga: Warga London Rela Antre Belasan Jam Dibawah Suhu Dingin Demi Melihat Jasad Ratu Elizabeth

Pada saat itu, ia memenangkan tiga Liga Premier, terutama selama musim 2003-04, di mana timnya mengakhiri musim tanpa satu kekalahan selama musim liga 38 pertandingan, dan tujuh Piala FA.

Dia dikenal luas karena membantu merevolusi sepak bola Inggris karena pencarian bakat muda dan metode pelatihannya.

Wenger saat ini menjabat sebagai Kepala Pengembangan Sepak Bola Global FIFA, di mana ia ingin memajukan pertumbuhan dan perkembangan sepak bola.***

Editor: R Wisnu Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler