Pelatih Persib Robert Alberts Antisipasi Serangan Bali United, Minta Para Pemain Persib Jangan Lengah!

- 11 Juni 2022, 09:08 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts kembali pimpin latihan.
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts kembali pimpin latihan. /ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi/

JENDELA CIANJUR - Pelatih Persib Bandung Robert Alberts memperkirakan Bali United tidak akan lengah dalam menghadapi Persib pada pertandingan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu 12 Juni 2022, pukul 20.30 WIB.

Diakui Robert, Bali United tidak bisa dianggap remeh terlebih tim tersebut didapuk mewakili Indonesia di AFC Cup. Dengan begitu segela persiapan sudah dilakukan sedini mungkin.

“Bali United tengah dalam persiapan menuju AFC Cup. Mereka punya waktu persiapan lebih panjang. Kita tahu, mereka juga tidak banyak mengubah pemainnya. Jadi anda tahu, Bali sudah semakin kuat,” ungka pelatih asal Belanda tersebut dilansir Jendela Cianjur dari media Official Persib.co.id, Sabtu 11 Juni 2022.

Namun ditegaskan Robert, anak didiknya pun dipastikan tidak akan lengah dengan tamunya itu.

Baca Juga: Polda Jabar Akhirnya Keluarkan Izin Pertandingan Persib di GBLA

Para pemain akan menghadapi dengan sepenuh tenaga. Terlebih ini baru permainan awal di Turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Terlebih kekuatan ke 12 yakni Bobotoh yang hadir di Stadion akan menambah kekuatan tersendiri bagi Persib. “Kami akan bermain di rumah di depan dukungan besar bobotoh,” katanya.

Halaman:

Editor: Prasetyo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x