Dua Bobotoh Meregang Nyawa di GBLA, PSSI Janjikan Bakal Memberikan Tindakan Tegas

- 18 Juni 2022, 20:52 WIB
Penonton di GBLA Kota Bandung./foto:antaranews.com
Penonton di GBLA Kota Bandung./foto:antaranews.com /

 

JENDELA CIANJUR - Komite Disiplin (Komdis) PSSI segera melakukan investigasi terkait peristiwa di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat, 17 Juni 2022.

Hal itu terkait adanya dua bobotoh meninggal dunia saat hendak menyaksikan laga Persib Bandung vs Persebaya, Jumat, 17 Juni 2022.

PSSI pun bergerak cepat dengan menurunkan tim.

“Kami segera melakukan investigasi kenapa ini bisa terjadi. Ini yang akan kita dalami. Saat ini kita tidak bisa berandai-andai soal peristiwa ini,” kata Ketua Komdis PSSI Erwin Tobing seperti dilansir situs resmi PSSI, Sabtu, 18 Juni 2022.

Namun, Erwin tidak menampik jika saat melakukan investigasi ditemukan kesalahan dari panitia lokal, PSSI pasti akan menghukum.

"Kalau kita melihat stadion yang penuh, amat mungkin itu over capacity. Lalu di mana kesalahannya? Apakah panitia mencetak tiket tidak sesuai dengan regulasi, atau panpel yang tidak siap. Semua akan kita dalami," imbuh Erwin.

Baca Juga: SEDANG TAYANG Ikatan Cinta, Sabtu 18 Juni, Andin Khawatir Ricky Mengincarnya dan juga Keluarganya

Untuk kapasitas Stadion GBLA, pihak kepolisian hanya mengizinkan sebanyak 15 ribu penonton.

Namun melihat pada tayangan televisi, amat mungkin suporter di stadion melebihi 15 ribu.

Halaman:

Editor: Gugum Budiman

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x