Menyusul Viking, Bobotoh pun Boikot Pertandingan Persib Kontra Bhayangkara FC, Ini Dia Alasannya!

- 20 Juni 2022, 05:53 WIB
Sejumlah Bobotoh menggelar aksi di depan Graha Persib Bandung untuk meminta pihak Manajemen evaluasi soal insiden Stadion GBLA.
Sejumlah Bobotoh menggelar aksi di depan Graha Persib Bandung untuk meminta pihak Manajemen evaluasi soal insiden Stadion GBLA. /Instagram/PRFM.

JENDELA CIANJUR - Setelah Viking Persib Club menyatakan tidak akan hadir di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada laga Persib melawan Bhayangkara FC, Selasa 21 Juni 2022. Kini Bobotoh pun sepakat memboikot untuk tidak datang ke Stadion GBLA membela tim kesayangannya.

Hal itu dikarenakan buntut tewasnya dua orang Bobotoh Persib Bandung di Stadion GBLA saat Persib menjamu Persebaya Surabaya, Jum'at 17 Juni 2022 kemarin.

Baca Juga: Semalam Bendera Setengah Tiang Dikibarkan di Graha Persib, Ratusan Bobotoh Gelar Aksi Damai

Perwakilan massa aksi semalam di depan Graha Persib, Jalan Sulandjana, Bandung, Tobias Ginanjar, menegaskan yang pasti elemen Bobotoh sepakat memboikot laga terakhir Grup C antara Persib menghadapi Bhayangkara FC, besok Selasa 21 Juni 2022.

"Kita bersepakat elemen Bobotoh tidak akan hadir lawan Bhayangkara FC, beberapa komunitas bersepakat tidak hadir langsung atas korban Bobotoh meninggal dunia kemarin," tegasnya.

Baca Juga: Tragedi Stadion GBLA Tewaskan 2 Bobotoh Persib, Menpora Zainudin Amali: Jangan Simpulkan Apa-apa Dulu

Tobias berharap tragedi di Stadion GBLA kemarin bisa menjadi awal dari evaluasi total hingga bisa menyelesaikan permasalahan ke depan.

Namun bila tak ada perubahan, Tobias ragu Panpel bisa menggelar pertandingan dengan baik.

"Kalau kesiapan seperti ini saya ragu PT PBB atau Panpel siap. Jadi evaluasi harus siap, semua, dari flow kendaraan, ring 1, 2, dan 3 untuk penyaringan penonton, tiket dan lainnya," tuturnya.

Halaman:

Editor: Prasetyo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x