Timnas Indonesia U-19 Bisa Gagal Lolos ke Babak Semifinal Piala AFF U-19 2022

- 9 Juli 2022, 08:00 WIB
Timnas Indonesia U-19 bisa gagal lolos ke babak semifinal Piala AFF U-19.
Timnas Indonesia U-19 bisa gagal lolos ke babak semifinal Piala AFF U-19. /Antara/Fakhri Hermansyah/ANTARA FOTO

Dengan demikian, Thailand tak bakal rela kalah dari Vietnam karena hasil imbang bakal mengkandaskannya ke babak selanjutnya.

Lalu bagaimana apabila Indonesia ditahan imbang Myanmar? Tentunya dengan raihan 9 poin, Garuda Muda tak mungkin lolos ke babak selanjutnya meski Vietnam kalah dari Thailand.

Dengan kata lain, kemenangan melawan Myanmar adalah harga mati bagi Timnas Indonesia U-19.

Untuk meraih kemenangan pada laga terakhir melawan Myanmar, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menjaga kondisi fisik anak asuhnya hingga menghabiskan lima slot pemain penggantinya saat berlaga melawan Filipina.

"Memang saya mengubah starting sengaja karena mengantisipasi laga berikutnya, karena kondisi fisik sudah menurun," kata Shin Tae-yong saat konferensi pers usai pertandingan kontra Filipina.

Baca Juga: SURAT YASIN Lengkap 83 Ayat Berikut Tulisan Arab, Latin dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Diantara pemain yang tak masuk starting, dan rotasi pemain, hanya posisi kiper yang tidak pernah diganggu gugat.

"Kiper itu memang posisi yang berbeda dengan field ya. Jadi selama ini, pastinya memininalisir untuk melakukan pergantian kiper selama satu turnamen. Karena kiper berbeda, penting untuk performa selama turnamen. Jadi, kiper akan jarang sekali diganti," tutur Shin Tae-yong.

Ia mengatakan, anak-anak asuhnya bekerja sangat keras untuk menaklukkan Filipina 5-1.

"Semua pemain bekerja sangat keras. Untuk itu, saya mengucapkan terima kasih," ujarnya.

Halaman:

Editor: Gugum Budiman


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini