DUH! Striker Borussia Dortmund Pengganti Erling Haaland, Sebastian Haller Mengidap Tumor Testis

- 19 Juli 2022, 06:00 WIB
Sebastian Haller, striker Borussia Dortmund pengganti Erling Haaland yang menderita tumor testis.
Sebastian Haller, striker Borussia Dortmund pengganti Erling Haaland yang menderita tumor testis. /twitter/@livescore/

 

JENDELA CIANJUR - Pengganti Erling Haaland sebagai striker Borussia Dortmund, Sebastian Haller dikabarkan mengidap tumor testis.

Kabar penyakit yang diderita oleh striker yang baru saja didatangkan, diumumkan oleh pihak Borussia Dortmund.

Pemain internasional Pantai Gading berusia 28 tahun bergabung dengan tim Bundesliga dari Ajax pada awal bulan ini.

Dengan telah didiagnosis mengidap tumor terstis, Sebastian Haller kemungkinan akan melewatkan awal musim.

Baca Juga: Jadwal Manchester United vs Crystal Palace, Kapan, di Mana, dan Tayang di Saluran TV Apa?

Baca Juga: Manchester United vs Crystal Palace, Ini Prediksi Susunan Pemainnya yang Bakal Diturunkan Erik ten Hag

Sang pemain sempat mengeluh tidak enak badan, demikian pernyataan di situs resmi Borussia Dortmund.

Selama pemeriksaan tumor akhirnya ditemukan di testis pada siang hari.

“Dalam beberapa hari mendatang, pemeriksaan lebih lanjut akan dilakukan di pusat medis khusus."

Halaman:

Editor: R Wisnu Saputra


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x