Arema FC BABAK BELUR di Samarinda, Borneo FC Cetak 3-0 di Awal Liga 1

- 24 Juli 2022, 19:40 WIB
Borneo FC mampu kalahkan juara Piala Presiden 2022, Arema FC
Borneo FC mampu kalahkan juara Piala Presiden 2022, Arema FC /Pikiran Rakyat

Memasuki babak kedua Arema FC melakukan perubahan strategi dengan memasukkan sejumlah pemain seperti Hanis Sagara, Dedik Setiawan, Ilham Udin Armaiy dan Adam Alis untuk meningkatkan daya serang.

Pergantian pemain ini, memang sedikit memberikan tekanan kepada tim tuan rumah Borneo, namun sayangnya Evan Dimas dan kawan-kawan masih buntu untuk mencetak gol.

Pertandingan mulai memanas memasuki sepuluh menit terakhir waktu normal, dan memaksa wasit Agus Fauzan Arifin mengeluarkan kartu meraih untuk pemain dari dua kesebelasan.

Pada menit 83, wasit mengganjar kartu merah kepada Leo Guntara, dan pada menit 90 giliran pemain Arema R Febrianto juga harus keluar dari lapangan.

Baca Juga: Bacaan Surat Yasin Lengkap 83 Ayat dengan Tulisan Arab dan Latin Disertai Terjemahan Bahasa Indonesia

Pemain muda Borneo FC M Sihran memperbesar keunggulan tuan rumah Bonteo FC menjadi 3-0 melalui golnya pada injury time.

M Sihran menyempurnakan eksekusi tendangan bebas Stefano Lilipaly yang mental mengenai mistar gawang, dan bola pantulan tersebut disambut dengan sundulan kepala.

Kemenangan Borneo FC atas Arema FC menjadi kemenangan perdana bagi tim yang bermarkas di Kota Samarinda itu pada ajang Liga 1 2022.

Kemenangan tersebut juga sekaligus menjadi obat pelipur lara bagi tim Borneo FC yang dikalahkan Arema FC pada ajang Piala Presiden 2022 dengan agregat gol 1-0.***

Halaman:

Editor: Gugum Budiman


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini