Kontrak Diputus Juventus, Mantan Gelandang Arsenal Aaron Ramsey Resmi Berseragam Klub Ligue 1 Nice

- 2 Agustus 2022, 17:10 WIB
Kontrak Diputus Juventus, Mantan Gelandang Arsenal Aaron Ramsey Resmi Berseragam Klub Ligue 1 Nice. / tangkap layar instagram
Kontrak Diputus Juventus, Mantan Gelandang Arsenal Aaron Ramsey Resmi Berseragam Klub Ligue 1 Nice. / tangkap layar instagram /

JENDELA CIANJUR - Aaron Ramsey akhrinya resmi berseragam Nice, klub Ligue 1 Prancis setelah kontrak dengan Juventus diputus.

Ramsey akhirnya menemukan klub barunya untuk bisa bermain seleluasa mungkin dengan menit lebih banyak setelah masa mengecewakan dengan Juventus.

Ramsey bergabuang dengan Nice setelah menolak tawaran daei klub MLS Charlotte FC. Ia kini akan mencari menit banyak sebelum masa Piala Dunia Qatar 2022 dimulai.

Mantan gelandang Arsenal tersebut bergabung dengan Nice dengan status bebas transfer dengan kontrak tiga tahun.

Baca Juga: McAvennie Sebut Cristiano Ronaldo Ogah Bermain dengan Pemain Level Rendah di Manchester United

Pemain internasional Wales itu berstatus bebas agen setelah kontraknya dengan Juventus diputus oleh klub Serie A. Juventus dipahami ingin mendapatkan gaji €7 juta per musim dari pembukuan mereka.

Melansir Eurosport, Setelah pindah dari Liga Premier ke Juventus pada 2019, Ramsey menghabiskan dua setengah musim di klub Serie A dan membuat 70 penampilan, mencetak enam gol.

Namun setelah hanya tampil tiga kali di Juve pada musim 2021-22, ia dipinjamkan ke klub Liga Utama Skotlandia Rangers pada Januari di mana ia mencetak dua gol dalam 13 penampilan dan memenangkan Piala Skotlandia pada Mei.

Baca Juga: Jadwal Bola Liga Inggris Pekan Pertama 6-7 Agustus 2022: Sejumlah Klub Raksasa Tampil, Termasuk Arsenal dan MU

Halaman:

Editor: R Wisnu Saputra


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x