Lawan Borneo FC, Ini Janji Pemain Persib, Bayu Mohamad Fiqri : Saya Akan Lebih Maksimal Lagi!

- 4 Agustus 2022, 10:38 WIB
Bek Persib Bandung Bayu Mohamad Fiqri berjanji akan lebih maksimal lagi membela Persib ketika melawan Borneo FC mendatang
Bek Persib Bandung Bayu Mohamad Fiqri berjanji akan lebih maksimal lagi membela Persib ketika melawan Borneo FC mendatang /Persib.co.id



JENDELA CIANJUR - Kekalahan ketika menjamu Madura United pada Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Gede Bage pada 30 Juli 2022 lalu tidak menyurutkan para pemain Persib Bandung. Justru dengan kekalahan tersebut menjadi pemicu untuk bangkit dan bekerja lebih keras lagi agar bisa tampil maksimal pada laga berikutnya.

Salahsatu pemain Persib Bandung, Bayu Mohamad Fiqri yang mendapatkan kepercayaan tampil melawan Madura United tempo hari megakui keunggulan lawannya itu.

Baca Juga: Terpuruk di Dua Laga Terakhir, Persib Bandung Berjanji Akan Bangkit Lawan Borneo FC

Di laga ini, Bayu tampil untuk mengisi posisi bek kanan karena absennya Henhen Herdiana. Di laga ini, ia tampil selama 71 menit sebelum digantikan dengan pemain lainnya, Kakang Rudianto.

Pengalaman bermain saat itu diakui Bayu sangat senang sekaligus sedih karena hasil pertandingan mengecewakan banyak orang dengan hasil skor 3-1. Namun, Bayu tak ingin larut dalam kekesalan. Pemain bernomor punggung 4 tersebut ingin timnya bangkit.

“Tentu saja ini awal yang mengecewakan bagi saya. Tapi, pertandingan pertama musim ini memberikan perasaan yang luar biasa. Saya senang karena dapat kepercayaan dari pelatih untuk main,” papar Bayu.

Baca Juga: Persib Bandung Dipermalukan Madura United di Kandang Sendiri, Bobotoh Gemakan Tagar RobertOut

Pemain yang pernah menjadi bagian Tim Nasional U-19 Indonesia tersebut mengaku akan terus bekerja keras untuk meraih hasil maksimal di setiap laga. Pertandingan ke depannya, Bayu dan teman-temannya bertekad bangkit dan berusaha meraih poin maksimal.

“Meskipun hasil kemarin kurang memuaskan, saya akan berusaha maksimal di laga selanjutnya. Secara pribadi, evaluasi saya harus lebih kuat lagi saat bertahan, menyerang, dan lebih konsisten saat dipercaya lagi,” janjinya***

Editor: Prasetyo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x