Casemiro Ingin Kembali ke Real Madrid jika Tugasnya di MU Telah Berakhir

- 21 Agustus 2022, 12:19 WIB
Casemiro Ingin Kembali ke Real Madrid jika Tugasnya di MU Telah Berakhir.
Casemiro Ingin Kembali ke Real Madrid jika Tugasnya di MU Telah Berakhir. /instagram @fabriziorom

JENDELA CIANJUR - Casemiro segera bergabung dengan Manchester United setelah menjalani tes medis.

Pemain gelandang tengah tersebut kini telah meninggalkan Real Madrid untuk menuju ke Old Trafford.

Casemiro bergabung dengan Real Madrid di tahun 2013 dari Sao Paulo. Ia sempat dipinjamkan ke Porto sebelum akhirnya kembali ke Santiago Bernabeu pada 2015.

Transfer Casemiro akhirnya berlangsung mulus setelah Manchester United dan Real Madrid menyatakan kata sepakat.

Baca Juga: Harry Kane Dinobatkan Sebagai Legenda Tottenham Hotspur, Pundit: Dia Pemain Serba Bisa Lebih Baik dari Aguero

Tak tanggung-tanggung, biaya yang dikeluarkan Manchester United untuk memboyong Casemiro senilai 70 juta poundsterling.

Meski akan segera mengenakan jersey merah, namun Casemiro berharap kelak bisa kembali ke Real Madrid.

Dalam ucapan perpisahannya, Casemiro berharap akan bisa kembali ke Santiago Bernabeu.

Baca Juga: Arsenal Sukses Jadi Tim Paling Tajam di Liga Inggris Usai Gasak Bournemouth 3-0

"Saya telah menjalani kisah terindah dari yang bisa saya bayangkan," Casemiro menulis di akun Twitter-nya seperti dikutip dari Marca.

"Suatu hari saya harap bisa kembali ke tempat yang akan selalu jadi rumah saya."

"Tidak dalam seribu kehidupan saya bisa memberi Real Madrid apa yang sudah mereka berikan kepada saya. Selamanya... Hala Madrid!"

Baca Juga: Polri Bantah Bunker Berisi Rp900 Miliar di Kediaman Irjen Ferdy Sambo

Casemiro telah mengemas banyak trofi dengan Los Blancos.

Setidaknya 18 trofi total diraih Casemiro dengan Real Madrid, termasuk trofi juara LaLiga, Liga Champions, dan Piala Dunia Antarklub.

Casemiro adalah pemain rekrutan keempat Manchester United setelah Tyrell Malacia, Christian Eriksen, dan Lisandro Martinez.***

 

Editor: R Wisnu Saputra

Sumber: Marca


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini