Meski Gagal Cetak Gol, Cristiano Ronaldo Tetap Jadi Idola Sejumlah Pemain Muda Prancis

- 13 Oktober 2020, 09:03 WIB
Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo berduel saat kontra Prancis.
Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo berduel saat kontra Prancis. /instagram.com/portugal/

PR CIANJUR - Usai pertandingan antara Prancis vs Portugal dalam UEFA Nations League pada Minggu, 11 Oktober 2020, Cristiano Ronaldo tetap lakukan 'selebrasi' meski gagal cetak gol.

Pada pertandingan yang berakhir dengan skor kacamata ini, kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo rupanya banyak diidolakan para pemain muda Timnas Prancis.

Usai pertandingan, gelandang muda Timnas Prancis Eduardo Camavinga bertukar seragam dengan Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Sekda Kota Bandung Soal Dibukanya Kembali Bioskop: Melanggar Protokol Kesehatan, Izin Akan Dicabut

Setelahnya, Camavinga mengatakan, dirinya tak akan mencuci seragam Ronaldo tersebut saking mengidolakan CR7.

Hal yang sama juga dilakukan striker muda Prancis, Kylian Mbappe.

Sebagaimana diberitakan Pikiran-Rakyat.com sebelumnya "Gagal Cetak Gol, Cristiano Ronaldo tetap 'Selebrasi' di Tengah Pemain Muda Prancis". Mbappe sudah lama mengidolakan sosok Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: Maklumat Pemkot Depok: Berikan Hukuman DO Pada Pelajar yang Ikut Aksi 1310 Tolak UU Cipta Kerja

Mbappe kecil juga pernah bertemu dengan Cristiano Ronaldo ketika CR7 masih bermain untuk Real Madrid.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Twitter Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x