VIRAL Status WA Seorang Guru Soal Nilai Rapor Anak Bukan Jadi Tolok Ukur Kesuksesan di Masa Depan

- 25 Mei 2022, 16:16 WIB
Status WA Guru Ini Banyak Menginspirasi Orang Tua Tentang Nilai Rapor Anak
Status WA Guru Ini Banyak Menginspirasi Orang Tua Tentang Nilai Rapor Anak /Instagram.com/@parentinganaksigap


JENDELA CIANJUR - Sebuah postingan status WhatsApp dari seorang guru yang disebut-sebut bernama Bu Nani mendadak viral di media sosial Instagram.

Betapa tidak, status WhatsApp-nya secara tidak langsung menampar sebagian orang orang tua yang lebih cenderung menginginkan bahkan terkesan memaksa si buah hatinya pintar dan unggul dalam bidang akademik.

Dalam postingan yang dibagikan akun Instagram @dr_ellyrisman tersebut, Bu Nani membuat beberapa slide status WhatsApp yang berisikan mengenai nilai rapor anak.

Hingga Rabu 25 Mei 2022, postingan status WhatsApp sang guru yang diunggah akun Instagram tersebut sudah mendapat 483.884 likes dan 11.581 komentar dari netizen.

Baca Juga: Mr. Gu Bikin Pecinta My Liberation Notes Baper, Son Seok Gu Jadi Aktor Paling Banyak Dicari

Dalam postingannya, pemilik akun Instagram menuliskan keterangan jika status WhatsApp sang guru seharusnya bisa membuat pikiran orang tua lebih sadar minat dan bakat setiap anak-anaknya.

Sebab, setiap anak memiliki minat dan bakat yang berbeda-beda dan tidak bisa disamakan.

"Menyadarkan bahwa nilai rapor atau ujian di sekolah bukan menjadi tolok ukur kesuksesan sang anak di masa depannya," tulis pemilik akun Instagram @dr_ellyrisman diukutip Jendela Cianjur, Rabu 5 Mei 2022.

Sontak, sejumlah netizen pun membanjiri kolom komentar yang mayoritas mendukung dengan tulisan yang diunggah oleh sang guru di status WhatsApp-nya. Bahkan netizen menyerukan tagar #loveubunani.

Baca Juga: Bawa Setumpuk Barang Bukti, Uya Kuya Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya Kasus Penipuan Medina Zein

Halaman:

Editor: R Wisnu Saputra

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x