KABAR BAIK! BSU 2022 Rp1 Juta Segera Cair, Menaker Tengah Tuntaskan Regulasi

- 14 Juli 2022, 13:27 WIB
Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022 senilai Rp1 juta alias BLT BPJS Ketenagakerjaan akan segera cair.
Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022 senilai Rp1 juta alias BLT BPJS Ketenagakerjaan akan segera cair. /Tangkap layar Kemnaker

Nantinya dari alokasi dana sebesar Rp8,8 Triliun tersebut, para pekerja akan mendapatkan Bantuan Subsidi Upah sebesar Rp500.000 Juta untuk 2 bulan yang dibayarkan dalam satu tahap.

Artinya setiap pekerja akan menerima pencairan BSU sebesar Rp1 Juta, jumlahnya sama seperti Bantuan Subsidi Upah di tahun 2021.

Pada tahun 2021 Kemnaker telah sukses mencairkan bantuan ke 7.399.139, dan setiap pekerja menerima bantuan sebesar Rp500.000 selama dua bulan yang dibayarkan dalam satu tahap.

Baca Juga: BUTUH MODAL Usaha, Segera Ajukan KUR BRI Bisa Dapat Pinjaman Hingga Rp50 Juta, Cek Caranya!

Selain itu, Kemnaker juga sukses memberikan Bantuan Subsidi Upah pada tahun 2020 kepada 12.248.195 pekerja, dengan besaran yang disalurkan Rp600.000 diberikan 4 bulan dan dibayarkan dalam dua tahap.

Terkait pencairan BSU 2022 Kemnaker menegaskan sebelum dicairkan ada beberapa regulasi yang harus dilakukan agar agar bantuan dapat tersalurkan dengan cepat dan tepat sasaran.

"FYI… kalau seluruh tahapan mulai dari aturan dan data sudah siap, kami segera salurkan," sebutnya lagi.

Baca Juga: GAMPANG BANGET, Ini Syarat dan Cara Mudah Pengajuan KUR BRI Online 2022!

Menaker Ida Fauziyah memberikan jawabannya melalui komentar dilaman Instagram pribadi miliknya.

"(BSU 2022) itu pasti, sabar ya..kita sedang proses tuntaskan regulasinya," tulis Menaker Ida Fauziyah.

Halaman:

Editor: R Wisnu Saputra


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

x