Ini Deretan Kesalahpahaman Penggemar K-Pop Terhadap BLACKPINK! Nomor 3 Sama Sekali Tak Masuk Akal

23 April 2022, 16:45 WIB
BLACKPINK. /Instagram Blackpink/@blackpinkofficial


JENDELA CIANJUR - Blackpink terus mengokohkan status mereka sebagai legenda K-Pop dengan berbagai prestasi dan penggemar di seluruh dunia.

Namun dibalik semua itu ada beberapa kesalahpahaman penggemar K-Pop tentang Blackpink yang harus di luruskan.

1. Mereka tidak dekat

Banyak penggemar K-Pop yang percaya kalau para member Blackpink tidak begitu dekat. Mereka percaya kalau anggota Blackpink hanyalah rekan kerja, hal itu dipicu lantaran para member jarang memposting poto kebersamaan mereka.

Apalagi sekarang mereka disibukkan dengan jadwal individu mereka.

Namun member Blackpink selalu menepis kabar ketidakdekatan mereka dengan selalu bertemu di luar pekerjaan mereka. Meski tidak ada bukti foto, banyak penggemar K-Pop yang melihat mereka jalan bareng.

Selain itu mereka juga saling mendukung debut solo satu sama lain. Seperti Jisoo yang datang ke promosi lagu debut lisa di salah satu acara musik di Korea.

Jika kalian ingin melihat lebih banyak kebersamaan member Blackpink, kalian bisa melihatnya di Blackpink House di channel youtube resmi Blackpink.

Baca Juga: Rating Rendah dan Ulasan Buruk, Apakah Shooting Stars Akan Gagal atau Ada Harapan Bangkit?

2. Sombong dan Jutek

Banyak orang yang mengira member Blackpink sombong karena ketenaran mereka, konsep girl crush, dan juga gaya hidup mereka yang luar biasa, apalagi ditambah wajah jutek terutama Jennie.

Namun sejatinya mereka sangat baik dan ramah. Orang-orang yang bertemu secara langsung dengan mereka selalu berbicara bagaimana baik dan manisnya mereka dikehidupan nyata.

Hal-hal itu diungkapkan bukan hanya oleh penggemar tetapi juga para staff yang bekerja sama dengan mereka.

3.Tidak bergairah dalam bermusik

Jumlah comeback Blackpink termasuk sedikit untuk idol yang debut di 2016. Terakhir mereka comeback pada oktober 2020 lalu, hal ini membuat mereka dianggap tidak bersemangat dalam bermusik.

Tapi lagi-lagi mereka membuktikan bahwa hal itu tidak benar. Jennie pernah berkata kala dia berharap bisa membawakan lebih banyak lagu dikonser mereka. Jennie juga pernah menulis lirik rap nya sendiri, jika dia tidak menyukai musik tentu dia tidak akan melakukan itu.

Baca Juga: WADUH, Selamatkan Kapal Jelajah, Satu Tentara Rusia dan 27 Awal Kapal Hilang Belum Ditemukan

Rose selalu terbuka dengan minatnya terhadap musik. dia selalu memperdengarkan nyanyiannya baik di siaran Live ataupun youtube tak jarang dia bernyanyi dengan gitar miliknya.

Para anggota membuktikan kecintaan mereka pada musik dengan album solo. Meskipun Jisoo belum melakukan debut solo, namun dia pernha berkata sedang dalam pengerjaan untuk debut solonya.

Dedikasi mereka terhadap musik sudah tidak bisa diragukan lagi. bahkan produser mereka, Teddy sangat terkesan dengan kinerja mereka dalam proses pembuatan album.

Itulah beberapa kesalah pahaman penggemar K-Pop pada Blackpink.***

Editor: Gugum Budiman

Tags

Terkini

Terpopuler