7 Drama Korea Romantis Ini Mendapatkan Rating 19+

1 Juni 2022, 07:00 WIB
Neverthless//mydramalist.com /

JENDELA CIANJUR - Drama Korea (Drakor) Nevertheless sempat menjadi perbincangan hangat. Soalnya drakor ini diberi rating 19+.

Artinya, drakor ini tak boleh sembarangan ditonton oleh anak-anak atau remaja. Nevertheless hanya boleh ditonton oleh seseorang yang telah berusia 19 tahun ke atas.

Sebenarnya tidak seluruh episode. Hanya ada beberapa episode yang diberi rating tersebut.

Ternyata tak hanya Nevertheless, melainkan masih banyak drakor yang memiliki rating 19+.

Lalu drakor apa saja yang masuk dalam rating 19 tahun ke atas? Simak daftar berikut ini:

1. Neverthless

Drama Nevertheless tidak hanya booming di Korea Selatan, tapi juga di Indonesia dan beberapa negara lain.

Nevertheless berkisah tentang dua karakter utama Park Jae Eon yang diperankan oleh Song Kang dan Yu Na Bi yang diperankan oleh Han So Hee. Dalam cerita, Yu Na Bi mengalami trauma pada cinta setelah melalui perjalanan cinta pertama yang berakhir buruk.

Film ini diperankan oleh aktor dan aktris Korea ternama, diantaranya ialah Han So Hee yang populer lewat drama The World of Married, dan Song Kang yang populer lewat drama Home Sweet Home, Love Alarm, dan Navillera.

Baca Juga: Aespa Comeback, Suguhkan Teaser Pertama untuk Mini Album 'Girls' per 1 Juni 2022

2. Mistress

Drama yang satu sangat kontroversial banget pada masanya karena menampilkan adegan yang sedikit terlalu vulgar jika ditampilkan di televisi.

Drama ini bercerita tentang empat teman wanita berusia 30-an tahun, Se Yeon (Han Ga In), Eun Soo (Shin Hyun Bin), Jung Won (Choi Hee Seo) dan Hwa Young (Goo Jae Yee), yang terlibat dalam serangkaian pembunuhan.

Drama ini penuh intrik yang menarik dan sejumlah adegan panas yang bikin netizen deg-degan. Meskipun begitu Mistress memiliki cerita yang sangat menarik untuk ditonton.

3. The World of The Married

Bukan rahasia umum lagi kalau drama ini dari awal episode sudah diberi rating 19, karena drama ini sendiri bercerita tentang lika liku rumah tangga yang terjadi perselingkuhan.

Dari awal episode saja sudah disuguhkan adegan panas yang tentu saja agar membuat jalan cerita terasa lebih real karena tanpa adegan tersebut cerita di drama ini tampaknya bakal susah dijelaskan. Selain itu juga terdapat adegan kekerasan rumah tangga yang tentu saja hanya boleh ditonton 19 tahun keatas.

Drama ini dibintangi oleh, Kim Hee-ae berperan sebagai Ji Sun-woo, Park Hae-joon berperan sebagai Lee Tae-oh, suami dari Ji Sun-woo, dan Han So-hee menjadi karakter paling bikin gemas di drama ini. Dia adalah orang ketiga antara Ji Sun-woo dan Tae-oh, ia berperan sebagai Yeo Da-kyung.

4. Witch's Romance

Serial drama Witch's Romance menceritakan kisah cinta dua orang yang menyimpan kisah masa lalu yang kelam.

Drama Korea yang tayang pada 2014 ini dibintangi oleh Park Seo Joon dan Uhm Jung Hwa. Witch's Romance menampilkan adegan dewasa dengan romansa antara pria muda dan wanita yang lebih tua.

Ban Ji Yeon adalah seorang wanita lajang berusia 39 tahun. Dia bekerja sebagai reporter dan sangat antusias dengan pekerjaannya. Dia tidak percaya pada cinta sejati, karena pengalaman masa lalunya ketika pacarnya menghilang sebelum pernikahan.

Baca Juga: Eril Belum Ditemukan, Pihak Keluarga Sudah Ikhlas: Konsultasi dengan KH Rachmat Syafei dan Ustadz Adi Hidayat

5. Secret Love Affair

Gak jauh-jauh dari perselingkuhan, drama yang satu bercerita tentang perselingkuhan beda jarak usia. Secret Affair” menceritakan kisah percintaan rahasia antara Oh Hye-Won ( Kim Hee-Ae ), seorang wanita berusia 40-an, dan Lee Sun-Jae ( Yoo Ah-In ), seorang pria berusia 20-an. Oh Hye-Won bekerja sebagai direktur perencanaan untuk Seohan Arts Foundation.

Dia elegan dan unggul dalam berurusan dengan orang lain. Oh Hye-Won terlibat dalam hubungan cinta dengan Lee Sun-Jae. Dia genius seperti pianis di usia 20-an. Meskipun berjarak usia puluhan tahun tetapi akting para pemainnya emang totalitas banget deh.

6. Scent of a Woman

Drama Korea dengan adegan dewasa ini dibintangi oleh Lee Dong Wook dan Kim Sun A. Scent of a Woman adalah melodrama romantis yang menggambarkan kehidupan seorang wanita, Lee Yeon Jae, berusia 30-an yang bekerja sebagai pegawai tingkat rendah. Dia bekerja keras, tetapi menjalani hidupnya tanpa banyak kegembiraan.

Lee Yeon Jae kemudian mengetahui bahwa sedang sekarat dan memutuskan untuk melakukan perjalanan demi menemukan kebahagiaan. Ia pun bertemu dengan pria kaya nan tampan, Kang Ji Wook dan membangun hubungan asmara yang penuh lika liku.

7. It’s Okay That’s Love

Meskipun begitu cerita drama ini sebenarnya masih bisa dipertontonkan untuk usia 17 tahun keatas tetapi terdapat beberapa adegan yang terlalu hot dan rasanya pas banget kalau ditonton untuk usia 19 tahun keatas saja.

Drama Korea dewasa yang dibintangi oleh Gong Hyo Jin dan Jo In Sung ini bercerita tentang kisah asmara dua insan yang memiliki masa lalu kelam dan mempengaruhi kejiwaan. Jang Jae-Yeol adalah seorang penulis misteri dan DJ radio.

Ia, seorang penulis novel sekaligus DJ radio tampan yang disukai banyak wanita. Selama ini Jae Yeol ternyata mengidap penyakit obsessive–compulsive disorder akibat masa lalu yang dialaminya. Ia pun bertemu dengan psikiatri Jang Jae Yeol (diperankan Jo In Sung) dan menjalani hubungan rumit yang manis dan menyenangkan.

Demikian drakor yang hanya boleh disaksikan orang yang telah berusia 19 tahun ke atas. Rating 19+ diberikan karena terlalu banyak adegan panas yang tak boleh ditonton anak remaja dan anak-anak.***

Editor: Gugum Budiman

Tags

Terkini

Terpopuler