Kang Tae Oh atau Lee Jong Suk? Extraordinary Attorney Woo, Big Mouth Dominasi Drama - Aktor Paling Buzzworthy

4 Agustus 2022, 10:55 WIB
Kang Tae Oh dan Lee Jong Suk /Kolase Instagram @kto940620 dan @jongsuk0206

JENDELA CIANJUR - Akhir-akhir ini Extraordinary Attorney Woo, Big Mouth, dan Alchemy of Souls menjadi drama hit yang sangat populer.

Drama tersebut tayang berturut turut setiap minggunya dan memiliki peringkat juga popularitas yang cukup tinggi.

Popularitas dari drama tersebut juga membawa kesuksesan untuk para aktor dan aktris yang bereran didalamnya.

Extraordinary Attorney Woo berhasil mendominasi peringkat darama dan aktor paling Buzzworthy.

Baca Juga: J-Hope BTS Tampil Keren di Panggung Lollapalooza, Reaksi Jimin jadi Sorotan Netizen

Extraordinary Attorney Woo dari ENA dan Big Mouth dari MBC menyapu posisi teratas pada peringkat drama dan aktor paling menarik minggu ini.

Selama lima minggu berturut-turut, Extraordinary Attorney Woo menempati peringkat No. 1 dalam daftar drama mingguan Good Data Corporation yang paling banyak menghasilkan buzz.

Perusahaan menentukan peringkat setiap minggu dengan mengumpulkan data dari artikel berita, posting blog, komunitas online, video, dan media sosial tentang drama yang sedang ditayangkan atau akan segera tayang.

Baca Juga: Bikin Netizen Terpesona, Begini Penampilan Wendy Red Velvet di Festival di London

Selain Extraordinary Attorney Woo yang terus menduduki puncak daftar drama paling menarik, aktor yang membintanginya juga menempati lima dari 10 tempat teratas dalam daftar pemeran drama paling menarik minggu ini.

Kang Tae Oh tetap di peringkat 1, diikuti oleh Park Eun Bin di peringkat 2, Goo Kyo Hwan di peringkat 4, Joo Jong Hyuk di No 9, dan Jin Kyung di No 10.

Big Mouth yang melangsungkan debutnya minggu lalu, berhasil menyusul di posisi 2 drama paling Buzzworthy.

Baca Juga: 3 Idola Kpop 'Pemberontak' yang Kerap Langgar Aturan ISAC, Termasuk BTS?

Pemeran utama Lee Jong Suk dan YoonA SNSD masing-masing masuk kedalam salah satu posisi aktor paling Buzzworthy.

Alchemy of Souls drama tvN yang tak kalah populer, tetap kuat di peringkat 3 dalam daftar drama paling Buzzworthy.

Pemeran utama Jung So Min dan Lee Jae Wook masing-masing naik ke No. 5 dan No. 6 di peringkat aktor paling Buzzworthy.

Baca Juga: Rating Extraordinary Attorney Woo Terus Melandai, Anjlok 1 % Dibanding Rekor Pribadi, Adamas Rebound

Drama SBS yang juga baru debut minggu lalu, Today’s Webtoon memulai debutnya dengan peringkat 4 dalam daftar drama.

Kim Sejeong pemeran utama drama tersebut memasuki salah satu peringkat daftar aktor paling Buzzworthy.

Jika Anda penasaran daftar lengkapnya, simak dibawah ini!

Baca Juga: Rating Extraordinary Attorney Woo Terus Melandai, Anjlok 1 % Dibanding Rekor Pribadi, Adamas Rebound

10 drama teratas yang paling banyak menghasilkan buzz di minggu keempat bulan Juli adalah sebagai berikut:

1.Extraordinary Attorney Woo (ENA)

2. Big Mouth (MBC)

3. Alchemy of Souls (tvN)

4. Today’s Webtoon (SBS)

5. Gold Mask (KBS2)

6. Adamas (tvN)

7. It’s Beautiful Now (KBS2)

8. Cafe Minamdang (KBS2)

9. Jinxed at First (KBS2)

10. Bravo My Life (KBS1)

Baca Juga: Niko Masih Diculik, Pernikahan Ayu-Niko Terbongkar? Sinopsis Lengkap Cinta Setelah Cinta 3 Agustus 2022

Sementara itu, 10 aktor drama teratas yang paling banyak menghasilkan buzz minggu ini adalah sebagai berikut:

1.Kang Tae Oh (Extraordinary Attorney Woo)

2. Park Eun Bin (Extraordinary Attorney Woo)

3. Lee Jong Suk (Big Mouth)

4. Goo Kyo Hwan (Extraordinary Attorney Woo)

5.Jung So Min (Alchemy of Souls)

6.Lee Jae Wook (Alchemy of Souls)

7. YoonA (Big Mouth)

8. Kim Sejeong (Today’s Webtoon)

9. Joo Jong Hyuk (Extraordinary Attorney Woo)

10. Jin Kyung (Extraordinary Attorney Woo)

Apakah drama dan aktor favoritmu masuk dalam daftar?***

 

Editor: AR Rachmawati

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler