Jelang Penayangan Eve, Seo Yea Ji Dituntut Sebuah Perusahaan ke Pengadilan, Ini Kasusnya

- 27 Mei 2022, 17:07 WIB
Seo Ye Ji sebagai Lee Rael dalam Eve./TVN
Seo Ye Ji sebagai Lee Rael dalam Eve./TVN /

JENDELA CIANJUR - Comeback Seo Yea Ji nampaknya tidak berjalan semulus yang ia inginkan.

Menjelang penayangan drama terbarunya Eve, kabar miring kembali menghampiri aktris yangs empat vakum karena skandal pribadinya tahun lalu.

Ternyata, waktu yang digunakan Seo Ye Ji untuk hiatus belum mampu menghapus sisa-sisa kontroversi tersebut.

Bahkan, kini Seo Yea Ji menghadapi tuntutan sebuah perusahaan, sebagai imbas dari skandal tersebut.

Baca Juga: Bagaimana Ending Mr. Gu - Yeong Mi Jung? Ini 3 Poin Utama My Liberation Notes Episode 15-16

Dilansir Jendela Cianjur dari Koreaboo, hari ini, 27 Mei 2022, outlet media Busan Ilbo menerbitkan laporan eksklusif yang menyatakan bahwa Seo Yea Ji sedang menghadapi gugatan pengadilan.

Menurut media Korea tersebut, Seo Yea Ji bertarung di pengadilan berhadapan dengan perusahaan "A" yang menjadikannya model produk pada tahun lalu.

"Menurut perusahaan 'A', mereka gagal menemukan mediasi dengan agensi Seo Yea Ji, Gold Medalist, atas kerugian yang terjadi dan telah memutuskan untuk mengajukan arbitrase," tulis laporan Busan Ilbo.

Baca Juga: HATI-HATI, Pizza Ternyata Salah Satu Pemicu Kanker Payudara dan Penyakit Jantung, Begini Penjelasannya...

Halaman:

Editor: AR Rachmawati

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x