NCT Dream Adakan Konser setelah 3 tahun, Berikut Tanggal dan Tempatnya

- 24 Juni 2022, 18:09 WIB
NCT Dream resmi umumkan dimulainya tour konser, pada 29-31 Juli 2022 di Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan.
NCT Dream resmi umumkan dimulainya tour konser, pada 29-31 Juli 2022 di Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan. /Instagram @nct_dream.

JENDELA CIANJUR - Boygrup asuhan SM Entertainment, NCT Dream akan menggelar konser pertamanya setelah tiga tahun terhenti.

Hari ini tanggal 24 Juni 2022, akun resmi NCT Dream merilis poster pertamanya mengenai konser yang akan segera diselenggarakan.

Konser ini bertema NCT Dream Tour " The Dream Show 2", akan diselenggarakan selama tiga hari yaitu pada tanggal 29, 30, dan 31 Juli 2022.

Tempatnya sendiri di Stadium Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan.
Tak hanya secara offline ternyata konser ini juga diadakan secara online, yang artinya fans internasional bisa menonton konser tersebut.

Baca Juga: Ini Jadwal Piala Dunia U-20 yang Diselenggarakan di Indonesia, Bertepatan dengan Harkitnas

Belum ada kabar apakah akan ada World Tour untuk NCT Dream mengingat pertumbuhan NCTZen (nama penggemar NCT) internasional yang semakin besar.

Saat ini baru konser di Seoul saja yang diumumkan oleh akun resmi NCT Dream, Mungkin kedepannya kita bisa melihat NCT Dream World Tour Concert termasuk di Indonesia.

Baca Juga: Menghindari Persib Bandung di Perempat Final? PSIS Ingin Menang dari PSS Sleman

Tak hanya konser solo yang akan diselenggarakan akhir bulan Juli, NCT Dream juga dikonfirmasi menjadi line up KCON 2022 yang akan diselenggarakan di LA, Amerika Serikat, pada tanggal 20 dan 21 Agustus 2022.***

Editor: Gugum Budiman


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x