Ramengvrl Musisi Hip Hop Indonesia Dipinang Label Asal Amerika Serikat

- 19 September 2020, 12:17 WIB
Ramengvrl/JUNI RECORDS
Ramengvrl/JUNI RECORDS /

PR CIANJUR - Ditengah masa pandemi Covid-19 yang melanda dunia, prestasi anak bangsa ada yang mencuat ditingkat dunia.

Setelah sebelumnya jagat permusikan dunia diguncang oleh kehadiran Lathi yang diciptakan dan dipopulerkan grup musik Weird Genius dan Fara Fajira.

Video klip Lathi populer di YouTube yang telah ditonton lebih dari 90 juta kali juga menuai banyak pujian dari pengamat musik di seluruh dunia.

Baca Juga: Trending Twitter #LeaderOfYouthBTS Usai BTS Beri Hadiah pada Presiden Korsel yang akan Dimuseumkan

Saat ini kabar baik juga datang di dunia musik.

Seorang musisi hip hop Indonesia, Ramengvrl berhasil mengharumkan nama anak bangsa.

Ramengvrl mengumumkan kini dirinya telah resmi bergabung dengan Empire.

Empire merupakan label rekaman sekaligus distributor musik ternama asal Amerika Serikat.

Beberapa bintang besar yang karyanya pernah dirilis Empire antara lain Iggy Azalea, Snoop Dogg, XXXTENTACION, Adam Lambert, dan tak ketinggalan album perdana Rich Brian.

Baca Juga: Hadapi PSBB Jakarta Dengan Optimis meski Omzet Turun Drastis, ini Trik Pengusaha Barber Shop di DKI

Hal tersebut tentu saja membawa kebahagiaan tersendiri bagi Ramengvrl.

"Bagi saya, mendapatkan kerja sama bersama Empire merupakan langkah maju dan saya merasa senang karena dapat bekerja sama dengan tim yang sebelumnya telah membantu rilisan beberapa artis yang saya kagumi," kata Ramengvrl dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Sabtu 19 September 2020.

Sebagaimana diberitakan Galamedia.com dalam artikel "Musisi Pop Indonesia Ramengvrl Nyatakan Telah Bergabung dengan Label Amerika Empire", Ramengvrl berharap lagu-lagunya dapat menjangkau pendengar yang lebih luas lagi dari berbagai negara.

Sebelumnya Ramengvrl juga melalui media sosial membagikan unggahan saat berada di studio rekaman Empire yang berada San Fransisco, Amerika Serikat.

Baca Juga: Mendagri Tito Karnavian Positif Covid-19? Kemendagri: Itu Hoaks!

Tak hanya itu, sebagai permulaan Ramengvrl juga akan merilis lagu baru berjudul Vaselina berkolaborasi dengan rapper bernama Euro yang sebelumnya pernah berkolaborasi dengan Lil Wayne.***(Kiki Kurnia/Galamedia.com)

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Pikiran Rakyat Galamedia


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x