Dokter Tirta: 'Tirta untuk Indonesia. Milih ga milih urusanmu, yang penting maju dulu, gas!'

- 20 September 2020, 12:45 WIB
dr. Tirta
dr. Tirta /Twitter

PR CIANJUR - Publik yang bermain media sosial (medsos) hampir semua mengenal sosok dr. Tirta.

Sosoknya semakin melejit usai giat mengkampanyekan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.

Tak jarang dr. Tirta beradu argumen dengan pihak lain hingga menuai kontroversi.

Baca Juga: UPDATE Harga Telur Ayam Ras Seluruh Indonesia per Minggu 20 September 2020, Jakarta Turun Harga

Kali ini, dr. Tirta tak sedang berdebat dengan siapa pun, namun kabar mengejutkan terdengar darinya.

Tirta Mandira Hudhi atau yang biasa disapa dr. Tirta mengumumkan dirinya akan maju menjadi Presiden RI pada 2024 mendatang.

Pernyataan ini dia sampaikan lewat akun Twitter pribadinya yang diunggah Sabtu 19 September 2020 kemarin.

Sebagaimana diberitakan artikel sindikasi Wartaekonomi.co.id dari Viva, dalam artikel "dr Tirta Umumkan Maju Pilpres 2024, Warganet: Kamu Gak Akan Kuat, Biar Giring Aja", dr. Tirta memasang foto dirinya dengan tulisan Tirta for 2024.

Baca Juga: Perjuangan China Belum Usai, Setelah Covid-19, Ribuan Warganya Kini Terinfeksi Brucellosis

Dia mengatakan semua warga berhak punya cita-cita menjadi presiden meski dari kalangan orang biasa.

"Jika untuk membuka konser harus ikut politik. Jika untuk bersuara harus punya backup. Oke bolehlah bernarasi dulu Tirta for 2024. Semua WNI boleh bercita-cita, Meski kamu orang biasa," tulis dr. Tirta.

Kepedulian Tirta kepada kesehatan warga menjadi kunci utama dia maju dalam Pilpres mendatang. Dia juga tidak khawatir jika tidak ada yang mendukungnya.

"Tirta untuk Indonesia. Milih ga milih urusanmu, yang penting maju dulu, gas!," tulis Tirta dalam poster foto yang diunggah ke Twitternya.

Baca Juga: Kodim Brebes Juga Bangun Dapur Lapangan Untuk Logistik Satgas TMMD Reguler dan Warga

Reaksi warganet pun beragam. Ada yang mendukung dan ada pula yang memintanya tetap menjadi dokter.

"@tirta_hudhi Tirta - JRX for RI 1," tulis akun @byump3.

"@tirta_hudhi Seriusann pengg, gassspooll cipeng," sambut akun @LainUusbiasaja.

"@tirta_hudhi Jgn berpolitik dok, kamu gak akan kuat.... Biar Giring aja...," balas akun @Navizz.

 

 

***(Rosmayanti/Wartaekonomi.co.id)

Disclaimer: Artikel ini merupakan hasil kerja sama Pikiran Rakyat dengan Warta Ekonomi. Hal yang berkaitan dengan tulisan, foto, grafis, video dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Twitter Warta Ekonomi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x