Tak Hanya Panen Kutukan Dunia Internasional, Rusia Serang Ukraina Ditentang di Dalam Negeri

- 24 Februari 2022, 19:50 WIB
Presiden Rusia Vladimir Putin.
Presiden Rusia Vladimir Putin. /Reuters/Sputnik/Kremlin/Aleksey Nikolskyi./

JENDELA CIANJUR - Tak hanya panen kutukan dunia internasional, Presiden Rusia Vladimir Putin juga menuai kutukan dari kritikus Rusia.

Dilansir Jendela Cianjur dari Al Jazeera, kritikus dalam negeri Putin yang paling menonjol, Alexey Navalny, juga mengutuk keputusan Rusia menyerang Ukraina hari ini, Kamis, 24 Februari 2022.

Navalny selama ini memang dikenal kerap menentang sejumlah kebijakan Putin, termasuk invasi ke Ukraina.

Baca Juga: Erdogan Kutuk Serangan Rusia ke Ukraina : Kami Menolak Operasi Militer!

"Perang dengan Ukraina telah dilepaskan untuk menutupi perampokan warga Rusia dan mengalihkan perhatian mereka dari masalah internal negara, dari degradasi ekonominya," katanya.

Lalu ia menegaskan, "Saya menentang perang ini."

Navalny saat ini menjalani hukuman penjara karena dugaan pelanggaran pembebasan bersyarat yang dapat diperpanjang lebih dari satu dekade jika dia dinyatakan bersalah atas tuduhan baru termasuk penipuan dan penghinaan terhadap pengadilan.

Baca Juga: Rusia Serang Ukraina, Lelucon Perang Dunia 3 Marak di Medsos, Netizen : Stop, Enggak Lucu!

Para sekutunya telah mengklaim bahwa persidangan terbarunya - yang dibuka minggu lalu - telah sengaja diatur waktunya bertepatan dengan krisis Ukraina.

Halaman:

Editor: AR Rachmawati

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x