Serangan Udara dan Roket Rusia Membombardir Kota Kharkiv, Sebabkan Empat Tewas dan Sembilan Luka

- 2 Maret 2022, 19:22 WIB
Invasi Rusia ke Ukraina
Invasi Rusia ke Ukraina /Youtube/WION

JENDELA CIANJUR-----Rentetan serangan udara dan roket Rusia menghantam kota Kharkiv, Ukraina, pada Rabu pagi. Serangan itu, mengakibatkan empat orang tewas dan sembilan lainnya luka-luka.

"Kharkiv adalah kota dengan penutur bahasa Rusia. Satu dari empat orang di Kharkiv punya kerabat di Federasi Rusia. Namun sikap kota ini terhadap Rusia sekarang benar-benar berbeda daripada sebelumnya," kata Wali Kota Ihor Terekhov.

Baca Juga: Ingin Membangun Keluarga yang Kuat, Ikuti Kajian Ustadzah Mimin Aminah Besok, Kamis 3 Maret 2022

"Kami tak pernah mengira hal ini bisa terjadi: penghancuran total, pemusnahan, genosida terhadap rakyat Ukraina, ini tak bisa dimaafkan," katanya.

Sebelumnya dikabarkan rumah-rumah warga sipil di kota itu terus-menerus dibombardir oleh Rusia.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta 2 Maret 2022, Andin Kontraksi! Aldebaran Geram Minta Nino Tanggung Jawab

"Kami terus-menerus dibombardir dengan sedikit jeda. Mereka mengebom rumah-rumah sipil secara acak untuk menimbulkan ketakutan," kata Volodymyr Yuriyovych Yurchenko kepada ANTARA lewat pesan Telegram.

Baca Juga: WADUH Terpapar Covid-19, Plt Bupati KBB Hengki Kurniawan Isolasi Mandiri Sendirian

Yurchenko adalah seorang mahasiswa di Institut Politeknik Kharkiv dan tinggal di kota itu, yang pada Selasa (1/3) diserang oleh rudal-rudal Rusia.

Editor: Arlad

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x