WASPADA, Kota Bandung dan Sekitarnya Seharian Bakal Diguyur Hujan, Siapkan Peralatan Pelindung dari Hujan

- 13 Februari 2022, 06:44 WIB
Badan Metrologi Klimatologi dan Geofisika memprediksikan Kota Bandung dan sekitarnya akan diguyur hujan seharian pada Minggu 13 Februari 2022
Badan Metrologi Klimatologi dan Geofisika memprediksikan Kota Bandung dan sekitarnya akan diguyur hujan seharian pada Minggu 13 Februari 2022 /bmkg.go.id/

JENDELA CIANJUR - Badan Metrologi Klimatologi dan Geofisika memprediksikan seharian Kota Bandung pada Minggu 13 Februari 2022 bakal diguyur hujan. Meski intesitas hujannya ringan namun akan bertahan hingga malam hari.

Baca Juga: Maklumat Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadan Jatuh Pada 2 Aprill 2022


Dikutip dari halaman website bmkg.go.id cuaca sedari pagi sempat turun hujan dengan intensitas ringan. Hujan mulai turun dipagi hari dan suhu 21 derajat celsius dengan kelembaban 75 persen

Hujan intesitas ringan ini terus bertahan hingga malam hari. Sedangkan suhu disiang hari berkisar diantara 30 derajat hingga 24 derajat celsius.

Cuaca tidak banyak berubah menjelang tengah malam masih turun hujan dengan intensitas ringan. Sedangkan suhu pada malam hari berkisar di 23 derajat celsius.

Baca Juga: Waspada! status Pintu Air Pasar Ikan, Penjaringan Jakarta Utara Siaga 2, Ini yang Terdampak

Untuk warga Kota Bandung yang hendak berpergian bisa mewaspadai dengan membawa alat pelindung diri dari hujan. Selain itu BMKG juga menghimbau untuk menghindari tempat-tempat yang rawan longsor ataupun pohon tumbang. ***

Editor: Prasetyo

Sumber: bmkg.co.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x