Punggawa Baru Tidak Sabar Debut Bersama Si Maung, Bayu: Saya Ingin Cepat Gabung Persib

- 30 Januari 2021, 13:57 WIB
Pemain timnas U-19 Bayu Mohamad Fiqri (tengah) diperkenalkan menjadi bagian dari skuad Persib Bandung./dok persib.co.id
Pemain timnas U-19 Bayu Mohamad Fiqri (tengah) diperkenalkan menjadi bagian dari skuad Persib Bandung./dok persib.co.id /

PR CIANJUR – Punggawa Persib Bandung yang juga pemain Tim Nasional Indonesia U-19, Bayu Mohamad Fiqri mengaku tidak sabar untuk segera debut bersama Si Maung Biru.

Bayu Fiqri yang bergabung ke Persib Bandung bulan Oktober tahun 2020 lalu belum sempat mengikuti latihan bersama karena mengikuti pemusatan latihan bersama timnas u-19 ke Spanyol.

"Saya ingin sekali bisa cepat gabung dengan Persib dan bisa debut bersama Persib. Saat ini meski liga belum tahu kapan mulainya," kata Bayu Fiqri seperti dilansir Pikiranrakyat-Cianjur.com dari Antara Jabar, Sabtu 30 Januari 2021.

Baca Juga: Fakta tentang Buah Kelengkeng, Mulai dari Antioksidan hingga Bisa Mengurangi Tekanan Darah

Bayu Fiqri sendiri sekarang tinggal di rumah bersama keluarganya berlokasi Desa Sumber Manggis, Banyuwangi, Jawa Timur.

Bayu Fiqri secara mandiri menjaga kondisi kebugaran tubuhnya setelah ditempa fisiknya di Spanyol oleh pelatih kepala timnas asal Korea Selatan, Shin Tae-yong.

"Saat ini saya tetap latihan mandiri. Jaga kondisi juga, jaga-jaga sambil nunggu panggilan dari Persib. Bagaimana lagi dengan situasi pandemi gini juga, saya coba maksimalkan latihan mandiri," ucap Bayu Fiqri.

Bayu Fiqri sendiri memiliki rekan timnas u-19 di Persib Bandung seperti Beckham Putra Nugraha dan Kakang Rudianto. Mereka berdua akan membantu Bayu Fiqri cepat beradaptasi.

Baca Juga: Tips Melakukan Pendekatan Kepada Perempuan Ini Wajib Kamu Ketahui dan Coba

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x