Roman Abramovich Jual Chelsea Imbas Invasi Rusia, Hasil Penjualan untuk Korban Perang Ukraina

- 3 Maret 2022, 08:50 WIB
Pemilik Chelsea Roman Abramovich memutuskana untuk menjual Chealsea.
Pemilik Chelsea Roman Abramovich memutuskana untuk menjual Chealsea. /Instagram/@_roman_abramovich_/

JENDELA CIANJUR - Konflik antara Rusia dan Ukraina yang mendorong Moskow menginvasi Kyiv merembet ke banyak sektor.

Akibat konflik itu juga, miliarder Rusia pemilik klub Inggris Chelsea, Roman Abramovich, akhirnya mengumumkan rencana untuk menjual klub Liga Premier Inggris tersebut.

Dilansir Jendela Cianjur dari Antara, hal itu diungkapkan Roman Abramovich dalam sebuah pernyataan di situs resmi klub pada Kamis, 3 Maret 2022.

Baca Juga: Tersandung Kasus Binomo, Doni Salmanan Diincar Bareskrim Mabes Polri, Komentar Instagramnya Langsung Dikunci

Taipan asal Rusia itu mengatakan bahwa dengan berat hati, ia memutuskan untuk menjual Chelase.

Roman Abramovich menggambarkannya sebagai "keputusan yang sangat sulit" dan "sangat menyakitkan" baginya.

Roman Abramovich menegaskan bahwa dia tidak meminta klub untuk "melunasi hutang" kepadanya dan hasil penjualan akan disumbangkan kepada korban perang.

Baca Juga: Tersandung Kasus Binomo, Doni Salmanan Pernah Gabut Sawer Reza Arap Rp1 Milyar untuk Donasi

Pada akhir pekan lalu, dia telah mengatakan bahwa Chelsea akan "diurus dan dirawat" oleh yayasannya setelah Rusia melakukan invasi militer ke Ukraina pada akhir Februari lalu.

Halaman:

Editor: AR Rachmawati

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini