Preview Arema FC vs Persib Bandung, Luis Milla Pastikan Pemainnya Tampil Agresif

- 11 September 2022, 09:28 WIB
Preview Arema FC vs Persib Bandung, Luis Milla Pastikan Pemainnya Tampil Agresif./pikiran-rakyat.com
Preview Arema FC vs Persib Bandung, Luis Milla Pastikan Pemainnya Tampil Agresif./pikiran-rakyat.com /

JENDELA CIANJUR - Persib Bandung akan bertamu ke Stadion Kanjuruhan untuk menantang Arema FC pada Minggu 11 September 2022.

Di laga pekang ke-9 Liga 1 2022-2023 tersebut, Persib Bandung bertekad akan mencuri kemenangan dari Singo Edan.

Sang pelatih, Luis Milla juga memastikan jika anak asuhnya akan tampil agresif meski menjadi tim tamu.

Meski diakui oleh pelatih asal Spanyol tersebut, bermain tandang terutama melawan Arema FC bukanlah hal yang mudah.

Baca Juga: Jelang Persib Bandung Hadapi Arema FC, Luis Milla Keluarkan Janji untuk Bobotoh

Apalagi ia baru sekali menangani Pangeran Biru di laga pekan ke-8. Meski begitu ia optimistis bisa membawa pulang tiga poin ke Bandung.

“Pemain semakin lebih bagus, kami harus ganti sikap, ganti karakter supaya lebih agresif,” kata Milla melansir dari laman resmi klub.

Milla pun tak ingin hasil kurang maksimal di pertandingan tandang sebelumnya terulang.

Baca Juga: Warisi Skuad 'Bapuk' Thomas Tuchel, Graham Potter Bakal Rekrut Pemain Besar-besaran di Januari 2023

Kekurangan tersebut sudah diperbaikinya, dan berharap hasil maksimal didapatkan oleh Febri Hariyadi dalam pertandingan besok sore.

“Kami tidak ingin mengulangi ketika pertandingan away mendapatkan hasil yang sama. Kami akan berusaha tampil maksimal,” ucapnya.

Di kubu Arema, pJavier Roca akan mewaspadai taktik Luis Milla.

Baca Juga: Nagelsmann dan Mourinho Tersisih, Kenalin Nih Manager Termahal Dunia Saat Ini, Graham Potter!

Tidak hanya kekuatan individu pemain Persib, namun sosok Luis Milla juga yang bisa memberikan ancaman bagi strateginya.

“Mereka sudah dapat pelatih baru dengan kualitas yang semua kita sudah tahu. Jadi kami fokus kepada seluruh tim tapi tetap ada beberapa pemain yang kita harus waspada dengan pemain yang mereka punya,” jelasnya.***

 

Editor: R Wisnu Saputra

Sumber: Persib


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini