Stefan Bradl Bandingkan Alex Marquez dengan Jorge Lorenzo: Alex Sangat Memahami Motornya

- 21 Oktober 2020, 20:06 WIB
Alex Marquez menempati posisi kedua di MotoGP Prancis 2020 yang merupakan podium pertama kali bagi dirinya di kelas puncak MotoGP
Alex Marquez menempati posisi kedua di MotoGP Prancis 2020 yang merupakan podium pertama kali bagi dirinya di kelas puncak MotoGP /Honda Racing Corporation.

Melihat hal ini, rekan setim dari Alex Marquez saat ini, Stefan Bradl angkat bicara soal kunci sukses pebalap tersebut di dua balapan terakhirnya.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Tuttomotoriweb, Stefan Brad, pebalap pengganti Marc Marquez di Repsol Honda menyatakan Alex Marquez benar-benar melakukan perombakan pada pengaturan motornya sebelum dua balapan tersebut digelar.

Perombakan yang dilakukan oleh Alex Marquez tersebut dikatakan oleh Bradl sudah dilakukannya sejak MotoGP Misano pertama pada September lalu.

Baca Juga: Sebut Valentino Rossi Dulu Bagai Pembunuh, Casey Stoner Kini Sedih Melihat The Doctor Masih Berlomba

"Dia sangat memahami motornya saat ini.

"Ini akan membuat Alex Marquez menjadi pebalap yang kompetitif setiap hari munggu race dilaksanakan," jelas Stefan Bradl ketika ditanyai performa Alex Marquez.

Stefan Bradl juga menyinggung dikit soal capaian yang diraih oleh Alex Marquez jika dikaitkan dengan performa dari juara dunia tiga kali, Jorge Lorenzo saat berada di Repsol Honda.

Ia menjelaskan bahwa Alex Marquez sangat hebat jika dibandingkan dengan Jorge Lorenzo karena juara dunia tiga kali tersebut sempat kewalahan ketika harus menggeber motor balap Honda RC213V.

Baca Juga: Berita Duka, Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor KH Abdullah Syukri Zarkasyi Meninggal Dunia

"Saya hanya bisa memberi selamat padanya.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Pikiran Rakyat TuttoMotoriWeb.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x