Kaleidoskop 2020, Musisi Indonesia yang Meninggal Dunia di Tahun 2020

- 20 Desember 2020, 10:12 WIB
Almarhum Didi Kempot.
Almarhum Didi Kempot. /Instagram@SobatAmbyarIndonesia

PR CIANJUR – Tahun 2020 ini sejumlah duka datang dari dunia entertainment Indonesia, sejumlah musisi tanah air tutup usia di tahun ini.

Terutama di dunia musik Tanah Air yang kehilangan beberapa talentanya karena dipanggil Sang Khalik untuk kembali menuju keabadian.

Beberapa nama bintang musik Indonesia ini meninggalkan kita di tahun 2020, yang dilansir Pikiran Rakyat Cianjur dari Antara.

Baca Juga: Pegawai Dinas Pemkab Cianjur Terpapar Covid-19, Warga Cianjur Diminta Tetap Disiplin Prokes

1. Rama Aiphama

Rama Aiphama menjadi sosok pertama dari dunia musik Indonesia yang berpulang tahun 2020. Penyanyi ini meninggal di usia 61 tahun.

Rama Aiphama lahir di Gorontalo 17 September 1956. Penyanyi ini eksis di dunia musik Indonesia era 1980-an.

Rama meninggal pada 11 Maret 2020. Semasa hidup dan manggung, Rama kerap kali mengenakan pakaian mencolok dan nyentrik yang menjadi ciri khasnya.

Baca Juga: Moderasi Beragama, Konsep Kehidupan Keberagamaan yang Harus Diterapkan di Indonesia

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x