Ini 6 khasiat dan Manfaat Daun Eucalyptus, Aroma yang Menyeruak dari Jasad Eril

11 Juni 2022, 11:24 WIB
Arti dan manfaat daun eucalyptus yang tercium dari Jenazah Eril. /Kolase foto Instagram.com/@ataliapr Pixabay.com/Hans

JENDELA CIANJUR - Ridwan Kamil saat pertama kali menemui jasad anaknya, Emmeril Kahn Mumtadz kaget dengan kondisi yang utuh sempurna. Bahkan dari jasadnya pun tercium aroma daun Eucalyptus.

 

Daun Eucalyptus memiliki aroma mint yang tidak terlalu menyengat dan memberi efek segar. Wanginya sama seperti minyak kayu putih.

Baca Juga: Kenang Anaknya, Ridwan Kamil Bangun Masjid Al Mumtadz Disamping Makam Eril

Daun Eucalyptus merupakan tanaman yang berasal dari Australia, biasanya digunakan sebagai minyak aromaterapi yang hampir mirip seperti minyak kayu putih.

 

Daun Eucalyptus sendiri memiliki banyak manfaat di antaranya sebagai 

 

1. Obat Pilek dan Masalah Pernafasan

 

Daun Eucalyptus mampu meredakan gejala flu biasa, seperti melegakan tenggorokan, inhalansia, meredakan sakit tenggorokan, sinusitis dan bronkitis.

 

cara yang dianjurkan yaitu dengan menambahkan daun segar kedalam obat kumur yang biasa digunakan.

 

Ini merupakan obat herbal populer untuk pilek dan bronkitis.

 Baca Juga: Buatkan Desain Bangunan Makam untuk Eril, Ridwan Kamil: Dear Eril, Sudah Aku Siapkan Sebuah Tempat Istimewa

2. Sebagai Perawatan Gigi

 

Dalam perawatan kesehatan gigi, minyak yang diekstrak dari daun eucalyptus tampaknya cukup aktif dalam memerangi bakteri yang menyebabkan kerusakan gigi dan periodontitis.

 

minyak daun eucalyptus dalam permen karet juga dapat meningkatkan kesehatan periodontal menurut Journal of Periodontology.

 Baca Juga: Ini yang Dilakukan Eril Semasa Hidup, Dilanjutkan Kedua Orangtuanya, Bikin Sedih!

3. Infeksi Jamur dan Luka

 

Menurut pusat medis University Maryland (UMM) obat-obat tradisional aborigin menggunakan minyak Eucalyptus sebagai obat infeksi jamur dan luka.

 

4  Sebagai Obat Serangga

 

Pada tahun 1948, Amerika secara resmi mendaftarkan Eucalyptus sebagai insektisida dan mitisida untuk membunuh kutu dan tungau.

 

Minyak lemon eucalyptus direkomendasikan oleh beberapa orang sebagai pengusir serangga; efektif untuk mengusir nyamuk.

 

5. Pereda sakit

 

Minyak ekstrak Eucalyptus bisa bertindak sebagai obat pereda nyeri. Menurut penelitian minyak tersebut memiliki sifat analgesik yang bisa digunakan untuk nyeri otot dan sendi karena ketegangan, keseleo, radang sendi, memar, dan sakit punggung.

 Baca Juga: Ini Dia Sosok yang Menemukan Eril, Ridwan Kamil : Eril Ditemukan oleh Seorang Guru yang Baik Hati

6. Merangsang Sistem Kekebalan

 

Menurut temuan yang diterbikan dalam imunologi BMC, minyak Eucalyptus dapat merangsang kekebalan tubuh.

 

Para peneliti menemukan bahwa minyak kayu putih dapat meningkatkan respons fagositosis sistem kekebalan terhadap patogen pada model tikus. Fagositosis adalah proses di mana sistem kekebalan mengkonsumsi dan menghancurkan partikel asing.

 

Meski memiliki banyak khasiat dan manfaat, minyak eucalyptus juga memiliki efek samping yang ditimbulkan.

Baca Juga: Mabes Polri Siapkan Pengawalan Jenazah Eril Mulai Dari Bandara Hingga Bandung

Sebelum kita memakai minyak ini kita harus cek dulu untuk mengetahui apakah kulit kita cocok atau ada alergi terhadap minyak Eucalyptus.

 

Beberapa efek samping yang ditimbulkan yaitu diare, mual, muntah sakit perut dan juga beberapa gejala ringan. ***

Editor: Prasetyo

Tags

Terkini

Terpopuler