Sejumlah Tokoh Adat Sunda Datangi Kantor PDIP Jabar, Ada Apa?

- 2 Februari 2022, 19:17 WIB
Sejumlah tokoh ada sunda datangi PDIP Jabar
Sejumlah tokoh ada sunda datangi PDIP Jabar /Arlad

Baca Juga: Omicron Kian Agresif, AS Kaji Vaksinasi Anak di Bawah 5 Tahun, Ini Progresnya

Ari pun meminta pemerintah membangun gerakan kebudayaan yang lebih konkret. "Harus dibangun gerakan budaya yang terus menerus, gerakan yang menjadi keseharian dari masyarakat," katanya.

Selain itu, Ari berharap pelaku penistaaan budaya agar dihukum berat. Dia menyontohkan, anggota DPR RI, Arteria Dahlan, yang sudah menyinggung bahasa Sunda agar diproses hukum.

"Kami sudah melaporkan Arteria Dahlan ke Polda Jabar, dan hari ini kasus tersebut sudah dilimpahkan ke Polda Metro, karena posisi bersangkutan saat membuat pernyataan ada di wilayah Polda Metro. Hari Jumat saya dimintai keterangan tambahan. Mudah-mudahan bisa berlanjut di pengadilan," paparnya.

Sementara menurut Acil, sangat langka pertemuan budaya yang serius seperti diskusi di PDIP Jabar ini digelar. Terutama, yang berkaitan dengab budaya sunda.

"Saya senang ada inisiatif gerakan sosial budaya seperti ini," katanya.

Baca Juga: Ikatan Cinta 2 Februari 2022, Geram Nino Halangi Bertemu dengan Keisya, Riki Lakukan Ini

Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono memahami ketersinggungan yang dirasakan masyarakat adat. Oleh karena itu, pihaknya menginisiasi pertemuan yang bertajuk 'Guyub Rakyat dan Tokoh Jawa Barat' ini untuk menampung aspirasi dan suara hati dari masyarakat adat.

Ono juga sepakat bahwa kebudayaan harus dijaga karena merupakan benteng yang kokoh bagi keberlangsungan bangsa dan negara. "Budaya itu bisa membangun kondusivitas. Budaya harus dijaga agar kita siap dan tangguh dalam menghadapi berbagai ancaman," katanya.

Halaman:

Editor: Arlad


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah