Bikin Gemas, Gubernur Ridwan Kamil Jadi Korban KDRT Emak-emak di Tasikmalaya Tangannya Sampai Berdarah

- 7 Februari 2022, 07:34 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil terluka tangannya saat hendak menuju kendaraannya seusai meresmikan Pusat Budaya Sunda di Pageur Ageung Tasikmalaya
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil terluka tangannya saat hendak menuju kendaraannya seusai meresmikan Pusat Budaya Sunda di Pageur Ageung Tasikmalaya /Instagram @ridwankamil/

JENDELA CIANJUR - Entah senang sampai berlebihan dalam menyambut Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sampai terluka berdarah saat mengunjungi Tasikmalaya, Minggu 6 Februari 2022. Ridwan Kamil pun sambil berseloroh menjadi korban KDRT (Kekerasan Dalam Rumah Tangga).

Baca Juga: dr Zaidul Akbar Menjelaskan Tips Sehat Sederhana Sampai Tua

Saat itu Ridwan Kamil hendak menuju kendaraannya seusai meresmikan Pusat Budaya Sunda di Pageur Ageung Tasikmalaya. Banyak ibu-ibu mengerubunginya dan berebutan bersalaman.

Dipantau dari Instgram pribadinya @ridwankamil, ditengah-tengah berebutan salaman itulah Gubernur terlihat kesakitan dibagian tangan sebelah kiri. Begitu sampai dimobil, dicek rupanya tangannya ada yang mencakarnya hingga mengeluarkan sedikit darah.

"DICAKAR BUIBU,
Di gerbang saat menuju mobil, setelah sebelumnya meresmikan Pusat Budaya Sunda di Pageur Ageung Tasikmalaya.
Sing karunya ka Pa Gubenur ya buibu.
#jabarjuara," tulis Emil sapaan akrab Gubernur dalam postingannya yang direspon beragam komentar oleh ribuan netijen.

Dalam video itu Ridwan Kamil berseloroh menjadi korban KDRT emak-emak yang mengerubunginya. "Ibu-ibu Warga Jawa Barat boleh bersalaman silahturahmi. Tapi jangan sampai KDRT ke Pak Gubernur," ucap Emil sambil meringis.

Baca Juga: Jadwal Samsat Keliling di Kabupaten Cianjur, Senin 7 Februari Beserta Persyaratannya

Istrinya yang setia mendampingi, Atalia Ridwan Kamil pun sigap langsung mengobati luka suaminya itu Atalia pun terlihat tertawa geli melihat tingkah laku emak-emak tersebut.

Beberapa luka bekas cakaran terlihat mengeluarkan sedikit darah. "Ini sampai luka-luka begini..Ya yang ramah sewajarnya, cingkarunya atuh," seru Emil.

Halaman:

Editor: Prasetyo

Sumber: Instagram @ridwankamil


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x