KECELAKAAN MAUT di CIAMIS: Bus Seruduk Mobil, Motor dan 3 Rumah, Relawan: Korban Diperkirakan Banyak

- 21 Mei 2022, 21:06 WIB
Bus Pariwisata mengalami kecelakaan di Ciamis./Tangkapan layar Twitter.
Bus Pariwisata mengalami kecelakaan di Ciamis./Tangkapan layar Twitter. /

 

 JENDELA CIANJUR - Diperkirakan puluhan orang menjadi korban  saat sebuah bus pariwisata DK 7307 WA lepas kendali hingga menabrak kendaraan lainnya dan sebuah rumah.

Peristiwa itu terjadi di kawasan Payungsari, Kecamatan Panumbangan, Ciamis, Jawa Barat, sekitar pukul 18.00 WIB, Sabtu, 21 Mei 2022.

"Breaking news: Diduga rem blong mobil bis pariwisata menabrak banyak kendaraan didepannya dan rumah di Panumbangan Ciamis, petang ini sekitar pukul 18:00," cuit warga Ciamis, Uus Rusdiana melalui akun @UusRsd, Sabtu, 21 Mei 2022.

"Korban diperkirakan banyak. Video yg banyak korbanya tdk saya share," ujar relawan asal Ciamis ini.

Mengenai jumlah korban jiwa hingga saat ini masih simpang siur. Kini aparat kepolisian tengah melakukan pendataan.

Baca Juga: BREAKING NEWS, Bus Tabrak Rumah di Ciamis Belasan Korban Meninggal Dunia

Namun menurut sumber di lapangan, ada sejumlah pihak yang menyebut korban jiwa mencapai 3 orang dan 23 lainnya luka-luka.

Namun ada pula kabar jumlah korban jiwa mencapai 11 orang dan bahkan telah mencapai 20 orang.

Baca Juga: SEA Games 2022 : Ganda Putra Bulu Tangkis Patikan All Indonesian Final Hari Minggu Besok

Halaman:

Editor: Gugum Budiman


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x