Lepas dan Ikhlaskan Eril, Ridwan Kamil Curahkan Isi Hatinya : Minta Sungai Aare Berjanji

- 3 Juni 2022, 23:42 WIB
Ridwan Kamil bersama keluarga saat berada di Sungai Aare, Swiss.
Ridwan Kamil bersama keluarga saat berada di Sungai Aare, Swiss. /

 

JENDELA CIANJUR - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melepas dan mengikhlaskan Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril dengan sepenuh hati.

Meski begitu ia menyatakan pencarian jasad Emmeril Kahn Mumtadz akan terus dilakukan sampai batas waktu yang tidak ditentukan.

Hal itu disampaikannya melalui akun media sosialnya @ridwankamil, Jumat, 3 Juni 2022.

"Innalilahi wainna illaihi rajiun," cuit pria yang akrab disapa Emil ini.

"Dengan ini kami secara resmi melepas dan mengikhlaskan sepenuh hati atas berpulangnya anak kami tercinta ananda Emmeril Kahn Mumtadz," lanjutnya.

Emil pun berkesempatan memohon agar Eril --sapaan akrab Emmeril Kahn Mumtadz-- dimaafkan jika memiliki kekhilafan dan kesalahan.

Baca Juga: Tiba di Gedung Pakuan, Ridwan Kamil Langsung Temui Keluarga Inti, Minta Mohon Waktu Privasi

"Mohon dimaafkan, jika semasa hidupnya ada kekhilafan dan kesalahan," cuitnya.

"Kami sekelurga sudah kembali ke tanah air dan akan melaksanakan doa bersama bada zuhur dan bada ashar, besok Sabtu bagi yang berkenan di kediaman Gedung Pakuan Bandung," cuitnya lagi.

Halaman:

Editor: Gugum Budiman


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x