Ini Pemain Persib Bandung yang Dua Kali Bobol Gawang PSS Sleman

1 Juli 2022, 06:03 WIB
Pemain Persib Bandung Victor Igbonefo pernah membobol gawang PSS Sleman sebanyak dua kali. /Tangkapan layar PERSIB.co.id/Barly Isham

JENDELA CIANJUR - Duel Persib Bandung vs PSS Sleman di babak perempat final Piala Presiden 2022 akan digelar hari ini, Jumat 1 Juli 2022.

Pertandingan Persib Bandung vs PSS Sleman akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung.

Duel sengit memperebutkan tiket ke babak semifinal Piala Presiden ini akan dimulai pada pukul 20.00 WIB.

Persib Bandung sebagai juara Grup A berstatus tuan rumah. Namun, hal itu tidak menjadikan keuntungan lebih.

Baca Juga: Daisuke Sato Takjub dengan Persib Bandung Karena Hal Ini yang Melebihi Urawa Reds, Apa Itu?

Baca Juga: HARI PERSIB! Lawan PSS Sleman, Persib Bandung Tak Diperkuat Sejumlah Pemain Pilar, Siapa Saja?

Sebab, Persib Bandung akan bertanding tanpa disaksikan langsung oleh Bobotoh. Hal ini karena Persib Bandung disanksi imbas tragedi GBLA saat menjamu Persebaya pada 17 Juni 2022.

Meski begitu, ada catatan menarik pertemuan dengan PSS Sleman bagi Persib Bandung.

Pasalnya, salah satu pemain Pangeran Biru pernah produktif dalam mencetak gol. Ia adalah Victor Igbonefo.

Bek tengah tersebut tercatat sudah dua kali membobol PSS Sleman. Kedua gol tersebut dicetaknya pada pertandingan persahabatan dan turnamen pramusim Piala Menpora 2021 lalu. 

Baca Juga: Hadapi PSS Sleman, Persib Siap Berjuang hingga Raih Tiket Semifinal Piala Presiden 2022

Melansir dari Persib.co.id, gol pertama Igbonefo yang terjadi pada laga persahabatan terjadi di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, 17 Februari 2020. Di laga itu Pangeran Biru menang 2-0 atas tim Elang Jawa. Gol Igbonefo tercipta di menit 21.

Sedangkan gol kedua Igbonefo lahir di leg pertama semifinal Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo Sleman, 16 April 2021 lalu. Ia mencetak gol pada menit 23 dalam laga kemenangan 2-1 untuk Pangeran Biru. 

Pada pertandingan kali ini, Igbonefo terpaksa menepi dari lapangan. Ia tengah dalam masa pemulihan, yang berlangsung hingga tiga bulan setelah menjalani operasi patah tulang beberapa waktu lalu. ***

 

Editor: R Wisnu Saputra

Sumber: PERSIB

Tags

Terkini

Terpopuler