KABAR BAIK, Wisata Monas Akan Segera Dibuka Kembali!

- 21 Mei 2022, 08:53 WIB
Monumen Nasional (Monas) akan segera dibuka lagi untuk wisatawan umum
Monumen Nasional (Monas) akan segera dibuka lagi untuk wisatawan umum /Instagram @bagasfeka

JENDELA CIANJUR - Setelah ditutup selama beberapa waktu karena Pandemi Covid-19, akhirnya Wisata Monumen Nasional (Monas) di Jakarta akan segera dibuka kembali untuk umum.

Baca Juga: INNALILAHI, Mantan Komisioner KPU Viryan Azis Meninggal Dunia

Hal itu ditegaskan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria atau akrab disapa Ariza. Menurutnya sebelum dibuka Monas, Pemprov DKI Jakarta pun akan mengaktifkan kembali Car Free Day pada Minggu 22 Mei 2022.


"Tentu nanti juga akan segera membuka Monas. Secara bertahap kita CFD dulu nanti baru cari waktu untuk Monas," tutur Ariza dikutip dari PMJ News, Sabtu 21 Mei 2022.

Namun Ariza belum bisa memastikan tanggal pastinya mengenai pembukaan Monas tersebut.

Baca Juga: VIRAL, Ini Sosok Gadis 19 Tahun yang Dinikahi Kakek Kaya Raya Dengan Mahar Rp500 Juta!


Untuk diketahui, kawasan Monas ditutup sejak pandemi Covid-19 melanda Tanah Air khususnya Jakarta pada Maret 2020 silam.

Sejak saat itu, wisata Monas belum kembali dibuka untuk masyarakat. ***

Editor: Prasetyo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x