Lebih dari 2.000 Personel Polisi Diterjunkan Mengawal Aksi Unjuk Rasa Massa Buruh di Senayan

- 15 Juni 2022, 14:23 WIB
Lebih dari 2.000 Personel Polisi Diterjunkan Mengawal Aksi Unjuk Rasa Massa Buruh di Senayan./dok. PMJ News
Lebih dari 2.000 Personel Polisi Diterjunkan Mengawal Aksi Unjuk Rasa Massa Buruh di Senayan./dok. PMJ News /

 

JENDELA CIANJUR - Lebih dari 2.000 personel kepolisian diterjunkan untuk melakukan pengawalan aksi unjuk rasa yang dilakukan massa buruh di depan Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu 15 Juni 2022.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan menuturkan, dari surat pemberitahuan akan adanya unjuk rasa setidaknya jumlah massa buruh mencapai 2.000 orang.

“Kekuatan massa diperkirakan 2000 (orang). Kekuatan kepolisian lebih dari itu, baik yang terbuka maupun tertutup” ungkap Zulpan mengutip dari PMJ News.

Baca Juga: Nikita Mirzani Dijemput Paksa Polisi di Kediamannya, Terjerat Kasus Apa?

Menurutnya, Polda Metro Jaya siap mengamankan dan mengawal jalannya aksi unjuk rasa tersebut. Bahkan, sebelum dimulai, polisi sudah menyiapkan kekuatan personel.

Zulpan juga mengimbau kepada massa buruh yang terlibat untuk berlaku tertib saat menyampaikan pendapat.

“Kita mengimbau kepada elemen buruh yang hari ini menyampaikan pendapatnya dengan unjuk rasa, kiranya bisa melakukan dengan tertib,” katanya.

Baca Juga: Pramono Anung Sebut Reshuffle Kabinet Sudah Melalui Pertimbangan yang Matang

Seperti diketahui, buruh dari berbagai elemen melakukan unjuk rasa dengan membawa lima isu tuntutan yang akan disampaikan kepada para wakil rakyat.

Halaman:

Editor: R Wisnu Saputra

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah