Pemilik Foto Kue Klepon yang Viral di Medsos Angkat Bicara, Dita: Itu Foto Klepon Gue

- 23 Juli 2020, 13:07 WIB
Kue tradisional klepon.
Kue tradisional klepon. /Flickr.com/Pinot Dita

Baca Juga: Resep Klepon Cake ala Farah Quinn, Kue yang Cocok untuk Camilan Keluarga

Sejak Dita masih menggeluti profesinya sebagai food photographer, ia mengaku sempat memotret foto kue klepon yang tengah viral itu.

Menurutnya foto klepon hasil karyanya itu merupakan foto lama yakni pada tahun 2008.

Melalui akun Twitternya, Dita mencuitkan pernyataan terkait foto hasil karyanya itu.

"Ciyan amat, itu foto klepon gue," cuit Dita di Twitternya @ditut.

Dita sendiri mengaku terkejut jika foto karyanya diambil orang tanpa izin kemudian diberikan kata-kata yang viral.

Viralnya kue klepon itu ternyata menimbulkan banyak persepsi. Hidayat Nur Wahid yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sekaligus menjabat sebagai Wakil Ketua MPR RI 2019-2021 mengatakan bahwa ini ada skenario pengalihan isu dan adu domba dibalik viralnya klepon.

Hingga kini, isu yang mengkliam bahwa kue klepon merupakan makanan yang tidak islami itu, belum bisa dibuktikan.***

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah