TMMD Reguler Brebes Buka Akses Dusun Terisolir, Wisata dan Tingkatkan SDM Masyarakat

- 24 September 2020, 18:22 WIB
PETANI jagung di Desa Kalinusu, Bumiayu,  Kabupaten Brebes.
PETANI jagung di Desa Kalinusu, Bumiayu, Kabupaten Brebes. /DOK. KODIM 0713 BREBES/

PR CIANJUR - Itulah yang diutarakan Dansatgas TMMD Reguler 109 atau Dandim 0713 Brebes, Letkol Armed Mohamad Haikal Sofyan, terkait pertimbangan pemilihan lokasi TMMD Reguler di salah satu dusun di Desa Kalinusu, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, yang berkategori desa tertinggal akses jalan dan bahkan terisolir.

“Sasaran fisik utama TMMD Reguler 109 Brebes ini adalah membuka jalan yang benar-benar baru untuk membuka keterisoliran Dusun Kedung Kandri, Desa Kalinusu, yang selama ini memang tidak mempunya akses jalan menuju ke desanya itu untuk mendapatkan berbagai pelayanan baik Adminduk, pendidikan, dan kesehatan,” ungkapnya selepas menerima naskah TMMD, atau pelimpahan pekerjaan infrastruktur dan non fisik melalui TMMD, dari Bupati Brebes, Hj. Idza Priyanti, SE, MH, di Pendopo Kabupaten Brebes. Selasa 22 September 2020.

Baca Juga: Grille Baru Nan Gahar pada BMW M3 dan M4 Seri Terbaru Diperdebatkan Publik Otomotif Dunia

Dijelaskannya lanjut, jalan TMMD sepanjang 1,6 kilometer lebar 4-6 meter (RAB) itu, akan menjadi cikal bakal Pemda dalam membuka jalan lanjutan melalui Karya bakti TNI atau TMMD Sengkuyung, sepanjang kurang lebih 4 kilometer menuju satu dusun lainnya yang juga terisolir dari desa Kalinusu, yaitu Dusun Maribaya.

“Nantinya dari titik 1 kilometer jalan TMMD itu, akan dilanjutkan kembali ke arah Dusun Maribaya dengan pengembangan Eduwisata Padang Penggembalaan Ternak Maribaya, yang dikelola Pemda di lahan seluas 104 hektar, dan juga 250 hektar agrowisata pertanian terpadu,” tandasnya.

Selama ini akses jalan menuju Dusun Maribaya adalah melewati sejumlah desa di wilayah Kecamatan Tonjong. Akses jalan yang ada saat ini juga telah rusak cukup parah karena kondisi tanah adalah tanah bergerak sehingga menyebabkan badan jalan beton patah dan longsor di beberapa titik jalan.

Untuk sasaran tambahan, akan merehab 5 unit rumah warga yang kurang mampu. Untuk over prestasi fisik yang sudah ditancapkan dalam Pra TMMD adalah pembuatan MCK semi permanen di Lapangan Sepakbola Kalinusu, dengan 4 closet dan 1 kamar mandi yang nantinya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat pasca TMMD.

Baca Juga: Disebut Suka 'Pegang' Kerjaan Menteri Lain, Luhut: Presepsi Silahkan Saja

Sementara terkait sasaran non fisiknya, Kodim bersama Pemda, dan Polres akan memberikan penyuluhan/sosialisasi sesuai kebutuhan masyarakat setempat.

Adapun materi yang telah terprogram meliputi Penyuluhan Penghijauan, Pertanian, Peternakan, MKRPL (Model Kawasan Rumah Pangan Lestari), Bencana Alam, Hukum Terpadu, Kesehatan, KB Kes, Anatomi Teroris, dan Kamtibling.

Sedangkan untuk sosialisasi meliputi Perizinan, Nakertrans (Tenaga Kerja dan Transmigrasi), Sosialisasi UU Perkawinan, P4GN (Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba), dan PPBN (Pendidikan Pendahuluan Bela Negara).

Halaman:

Editor: Rahmad Maulana


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x