Xabi Alonso Didapuk Jadi Pelatih Baru Bayer Leverkusen Gantikan Gerardo Seoane

- 6 Oktober 2022, 13:06 WIB
Xabi Alonso Didapuk Jadi Pelatih Baru Bayer Leverkusen Gantikan Gerardo Seoane.
Xabi Alonso Didapuk Jadi Pelatih Baru Bayer Leverkusen Gantikan Gerardo Seoane. /Tangkapan Layar IG xabialonso

JENDELA CIANJUR - Xabi Alonso didapuk sebagai pelatih baru Bayer Leverkusen untuk menggantikan Gerardo Seoane.

Gerardo Seoane dipecat oleh klub lantaran dianggap gagal membawa performa Bayer Leverkusen membaik di musim ini.

Xabi Alonso, mantan gelandang Liverpool dan Real Madrid tersebut  menandatangani kontrak hingga Juni 2024.

Dalam pekerjaan kepelatihan pertamanya di level atas, ia mengambil alih tim berperingkat kedua dari bawah setelah delapan pertandingan Bundeliga musim ini.

“Saya tahu Leverkusen sebagai klub yang sangat baik dari waktu saya di Jerman,” kata Alonso, yang menghabiskan tiga tahun terakhir karir bermainnya dengan Bayern Munchen mengutip Firstpost.

Baca Juga: Nasib Rizky Billar Ditentukan Hari ini, Apakah Jadi Tersangka atau Pulang ke Rumah!

“Bayer selalu memiliki pemain hebat, saya juga melihat banyak kualitas di skuat saat ini. Tugas ini sangat menggairahkan saya," sambungnya.

bagai pemain, Alonso memenangkan Piala Dunia 2010 dan dua Kejuaraan Eropa bersama Spanyol. Dia juga mengangkat trofi Liga Champions bersama Liverpool dan Madrid.

Alonso mencetak gol penyeimbang di final Liga Champions 2005 bagi Liverpool untuk membawa pertandingan ke perpanjangan waktu, dengan The Reds akhirnya mengalahkan AC Milan melalui adu penalti.

Halaman:

Editor: R Wisnu Saputra


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x