Link Live Streaming MotoGP Aragon dan Alasan Yamaha Tak akan Gantikan Rossi di MotoGP Teruel

- 18 Oktober 2020, 16:38 WIB
Monster Energy Yamaha nyatakan tak akan menggantikan Valentino Rossi dengan alasan tak ingin membebani kru tim.
Monster Energy Yamaha nyatakan tak akan menggantikan Valentino Rossi dengan alasan tak ingin membebani kru tim. /Dok.instagram/@yamahamotogp

PR CIANJUR - Monster Energy Yamaha sudah ambil keputusan bahwa tak akan menggantikan Valentino Rossi sampai dengan MotoGP Teruel yang akan berlangsung pekan depan.

Seperti diketahui sebelumnya, Valentino Rossi dinyatakan positif Covid-19 sesaat sebelum rangkaian lomba MotoGP Aragon 2020 bergulir.

MotoGP Aragon yang akan berlangsung hari ini, Minggu 18 Oktober 2020, Link Live Streaming bisa diakses di akhir artikel, tim pabrikan Yamaha hanya menurunkan satu pebalap saja, yakni Maverick Vinalez.

Baca Juga: Dihubungi Menkominfo, CEO Youtube Berkomitmen Atasi Hoaks dan Covid-19 Dalam Ruang Digital Indonesia

Berdasarkan protokol kesehatan, Rossi tak boleh kemana-mana sampai dengan dinyatakan negatif 2 pekan setelah dirinya dinyatakan positif corona.

Artinya pada MotoGP Teruel yang akan bergulir 23-25 Oktober 2020, pebalap berusia 41 tahun tersebut masih harus melakukan karantina.

Jika proses karantinanya lancar dan ternyata hasil tes PCR menyatakan ia tak lagi berstatus positif Covid-19, maka ia bisa berlomba pada seri MotoGP Valencia, yang dihelat 6-7 November 2020.

Baca Juga: Muncul Surat Edaran, Mahasiswa yang Ikut Demo Terancam 'Blacklist' SKCK, Ini Kata Fadli Zon

Dikutip Pikiran Rakyat Cianjur dari situs MotoGP, pihak Yamaha dengan hati-hati mempertimbangkan pilihan mereka dan memutuskan untuk tidak memasukkan pembalap pengganti untuk menggantikan Rossi di Gran Premio de Teruel mendatang.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: MotoGP


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini