Demi MotoGP 2022 Mandalika, Garuda Indonesia Buka Penerbangan Surabaya - Lombok

- 16 Februari 2022, 18:54 WIB
Maskapai Garuda Indonesia membuka penerbangan langsung Surabaya - Lombok guna dukung MotoGP 2022
Maskapai Garuda Indonesia membuka penerbangan langsung Surabaya - Lombok guna dukung MotoGP 2022 /Garuda Indonesia/Denpasar Update

JENDELA CIANJUR - Guna mendukung pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika apalagi bulan depan akan digelar MotoGP 2022 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia membuka penerbangan ke Lombok.


Rute penerbangan tersebut dari Bandara Internasional Juanda Surabaya, Jawa Timur, menuju Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Sandiaga Uno Geram Ada Hotel Naikan Tarif Tinggi di Mandalika, Dorong Diterbitkannya Pergub Tarif Hotel


"Pengoperasian rute penerbangan Surabaya-Lombok mulai pertengahan Februari 2022, selaras dengan komitmen berkelanjutan Garuda Indonesia dalam mendukung pengembangan KEK Mandalika yang menjadi salah satu destinasi wisata super prioritas nasional," beber Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, dikutip Jendela Cianjur dari ANTARA, Rabu 16 Februari 2022.

Diterangkannya, layanan penerbangan Surabaya-Lombok tersebut dilayani dua kali setiap minggunya, pada Kamis dan Minggu dengan nomor penerbangan GA 440 yang diberangkatkan dari Bandara Internasional Juanda, Surabaya pada pukul 09.55 WIB, dan tiba Bandara Internasional Lombok pada pukul 12.00 WITA.

 Sementara, penerbangan ke Surabaya dilayani dengan GA 441 diberangkatkan dari Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid pada pukul 12.45 WITA, dan tiba di Bandara Internasional Juanda pada pukul 12.55 WIB.

 Baca Juga: Ganggu MotoGP, Polda NTB Paksa Turun 21 Drone Ilegal yang Terbang di Sekitar Sirkuit Mandalika Pertamina

Dibukanya rute Surabaya-Lombok dikatakan Irfan merupakan bentuk partisipasi aktif Garuda Indonesia sebagai national flag carrier dalam mendukung upaya pemulihan ekonomi di berbagai destinasi Garuda Indonesia, baik melalui sektor perekonomian daerah maupun pariwisata setempat.

 

Halaman:

Editor: Prasetyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x